Sukses

Bisnis Gadai Emas BSM Makin Meluas

Omzet gadai emas BSM per 31 Desember 2013 tercatat mencapai Rp 4,45 triliun.

Bank Syariah Mandiri (BSM) dan Bank Mandiri hari ini memulai operasional Konter Layanan Gadai (KLG) di Bank Mandiri cabang Pasar Baru Jakarta.

Direktur BSM, Hana Wijaya mengatakan, beroperasinya layanan gadai emas BSM di Bank Mandiri Pasar Baru merupakan tindak lanjut perjanjian kerjasama diantara kedua perusahaan.

"Pada 2 Mei 2013, berdasarkan kerjasama tersebut, Bank Mandiri selaku induk perusahaan dan BSM selaku anak perusahaan sepakat mengembangkan layanan gadai emas, bentuk layanan mencakup Referral dan konter gadai," kata Hanawijaya, saat meresmikan operasional KLG, di Bank Mandiri cabang Pasar Baru, Jakarta, Jumat (24/1/2013).

Menurut Hana, kerjasama ini bermanfaat bagi kedua perusahaan. BSM berharap bisa memanfaatkan kelebihan induk usahanya yang memiliki lebih dari 1.800 cabang ini mempercepat pengembangan layanan gadai syariah untuk masyarakat.

"Sinergi ini dapat meningkatkan feed Based Income (FBI) dan memperluas pasar bisnis, saat ini hanya bank syariah yang dapat membuka layanan gadai," tuturnya.

Pada tahap awal, Bank Mandiri dan BSM sepakat membuka empat outlet masing-masing berlokasi di Makasar, Surabaya, Jakarta Pasar Baru, dan Jakarta Gedung Antam. Dari keempat oulet tersebut, perusahaan bisa meraup omzet hingga Rp 10,7 Miliar.

Omzet gadai emas BSM per 31 Desember 2013 tercatat mencapai Rp 4,45 triliun dengan outstanding Rp 1,22 triliun. Saat ini BSM memiliki 419 konter layanan gadai, selian gadai emas , BSM juga memiliki produk cicil emas BSM.(Pew/Shd)