Sukses

Real Betis Permalukan Rubin Kazan

Betis mendapat tiket untuk melaju ke 16 besar Liga Europa usai taklukkan Rubin Kazan.

Liputan6.com, Kazan Real Betis telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Europa setelah unggul 2-0 atas Rubin Kazan, Jumat (28/2/2014) dinihari WIB. Wakil Spanyol ini maju ke babak selanjutnya setelah unggul agregat 3-1. Di leg pertama Betis bermain imbang 1-1 kontra Rubin.

Dalam laga itu, Rubin jadi pihak yang pertama kali menebar ancaman saat Chris Mavinga memberikan umpan pada Ruslan Mukhametshin di kotak penalti. Sayang, sepakan voli sang gelandang melebar jauh dari gawang.

Betis, yang telah memperbaiki performa mereka sejak leg pertama, juga hampir mencetak gol di menit 25. Saat itu, Jordi melepas sepakan jarak dekat yang masih mampu dihalau oleh mistar gawang.

Tim tamu membuka keunggulan tepat sebelum jeda, saat kiper Rubin Sergey Ryzhikov gagal menghalau sepakan spekulatif Nono dengan sempurna. Rubin hampir saja menyamakan kedudukan di paruh kedua, tapi tendangan Gokdeniz Karadeniz malah melebar.

Dua puluh enam menit jelang bubaran, Ruben Castro sukses menggandakan keunggulan betis. Pemain ini mencungkil bola melewati kiper yang sedang berlari ke arahnya dan perlahan, bola menggoyang jala Rubin. Kemenangan ini pun memastikan Betis mendapat tiket untuk melaju ke 16 besar.

Susunan pemain:
Rubin Kazan: Ryzhikov, Kverkvelia, Sharonov, Burlak, Маvinga, М'Vila, Кislyak, Еremenko, Мukhametshin, Каradeniz, Мullin
Real Betis: Adan Juanfran, Perquis, N'Diaye, Jordi, Didac; Lolo Reyes, Nono; Leo Baptistao, Cedrick, Ruben Castro

  • Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions
    Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions

    Liga Europa

  • Real Betis Balompie atau biasa disebut Real Betis adalah sebuah klub sepak bola asal Spanyol yang berbasis di kota Sevilla
    Real Betis Balompie atau biasa disebut Real Betis adalah sebuah klub sepak bola asal Spanyol yang berbasis di kota Sevilla

    Real Betis