Liputan6.com, Madrid: Gelandang Real Madrid, Xabi Alonso melontarkan pujian untuk Barcelona jelang laga klasik El Clasico, Senin (24/3/2014) dinihari WIB. Alonso mengatakan bahwa para pemain Barca memiliki kekompakan yang sulit ditandingi dan hal tersebut dianggapnya sebagai ancaman di laga nanti.
"Barcelona memiliki banyak pemain hebat dan mereka telah menghabiskan waktu bertahun-tahun untuk bermain bersama. Mereka mengenal baik satu sama lain. Secara historis, pertemuan kami sangatlah intens dan masing-masing selalu berjuang keras untuk memperebutkan trofi," kata Alonso seperti dikutip dari Football Espana.
"Mereka adalah tim yang sangat kompetitif. Saya selalu mempersiapkan diri dengan cara yang sama sebab itu adalah cara terbaik untuk pergi ke pertandingan. Tak ada lagi rahasia. Mereka adalah tim dengan pemain-pemain bagus yang saling memahami satu sama lain," tambahnya.
Laga yang akan digelar di Estadio Santiago Bernabeu nanti bakal berarti penting untuk kedua tim. Madrid mengincar kemenangan demi mempertahankan posisi puncak sekaligus membalaskan dendam pada Barca yang pernah mengalahkan mereka 26 Oktober tahun lalu. Sedangkan Barca, tim asuhan Gerardo Martino itu berambisi mencuri kemenangan demi memangkas jarak dengan Madrid dan membuka peluang untuk meraih juara La Liga musim ini.
Hingga pekan ke-28, Madrid dan Barca masih berjarak empat angka. Los Galacticos yang kokoh di posisi teratas mengantungi raihan 70 poin. Sementara Los Blaugrana ada di peringkat tiga dengan menggenggam perolehan 66 poin. (Van)
Xabi Alonso Lontarkan Pujian untuk Barcelona
Gelandang Real Madrid itu menilai para pemain Barcelona memiliki pemahaman yang kuat satu sama lain.
Advertisement