Sukses

Gelandang MU Terpilih Sebagai Pemain Muda Terbaik

Di posisi terakhir terdapat sayap kiri Liverpool, Raheem Sterling.

Liputan6.com, Milan: Gelandang masa depan Manchester United, Adnan Januzaj terpilih sebagai pemain muda terbaik dunia usia di bawah 20 tahun dalam dua musim terakhir. Pemain berusia 19 tahun itu dipilih oleh sebagaian besar voter dari survey yang dibuat oleh harian olah raga ternama Italia, La Gazzetta Dello Sport.

Januzaj melakoni debutnya dengan The Red Devils ketika bertemu Wigan Athletic di Community Shield pada 11 Agustus 2013. Mantan pemain Anderlecht ini masuk menggantikan Robin van Persie disaat pertandingan tersisa enam menit lagi.

Di posisi ke-2, terdapat nama pemain Chelsea, Lucas Piazon yang kini dipinjamkan ke klub Eredivisie Belanda, Vitesse Arnhem. Pemain berusia 20 tahun itu tampil impresif dalam posisinya sebagai penyerang dengan mencetak 11 gol dari 28 penampilannya di semua kompetisi musim ini.

Gerard Deulofeu, yang saat ini dipinjamkan ke Everton dari Barcelona, berada di posisi ke-3. Penyerang berusia 20 tahun asal Spanyol tersebut mampu menampilkan permainan mengesankan yang mampu mengangkat Everton kini berada di peringkat ke-5 klasemen sementara Liga Premier.

Di posisi ke-4 ditempati bek Paris Saint-Germain (PSG) asal Brasil, Marquinhos. Pemain berusia 19 tahun itu digaet PSG dari AS Roma pada awal musim ini dengan biaya transfer 25 juta pound atau sekitar Rp 469 miliar, masa kontrak lima tahun.

Di posisi terakhir terdapat sayap kiri Liverpool, Raheem Sterling. Penampilan pemain asal Inggris berusia 19 tahun itu memang cukup memukau dalam beberapa pertandingan dan mampu membawa Liverpool memuncaki klasemen sementara Liga Premier.

Â