Liputan6.com, Liverpool: Salah satu duel paling menarik perhatian pecinta sepakbola di Liga Premier pekan ke-35 adalah pertemuan Everton melawan Manchester United di Goodison Park. Laga ini selain menjadi ajang reuni David Moyes, juga bakal jadi ajang adu kehebatan antara gelandang Ross Barkley dengan Juan Manuel Mata.
Barkley saat ini digadang-gadang sebagai talenta paling berbakat di Inggris. Pemain 20 tahun ini menjadi salah satu pemain kunci keberhasilan Everton merangsek ke papan atas klasemen sementara Liga Premier.
Eks pemain Leeds United itu merupakan sosok tak tergantikan di lini tengah tim asuhan Roberto Martinez. Barkley tampil 31 kali di Liga Premier musim ini dengan menyumbangkan lima gol.
Kehebatan Barkley akan mendapat ujian dari Mata. Perlahan tapi pasti, Mata mulai menemukan bentuk permainan terbaiknya sejak dibeli MU dari Chelsea pada bursa transfer musim dingin lalu.
Dalam dua laga terakhir MU di Liga Premier, Mata selalu mencetak gol yang membantu MU meraih kemeangan. Mata menjadi bintang kemenangan 4-0 MU atas Newcastle United di laga terakhir dengan sumbangan dua gol. Saat itu Mata juga memberikan assist kepada Adnan Januzaj.
Kedua pemain ini sama-sama perlu tampil bagus di sisa musim 2013/2014. Pasalnya mereka berharap dipanggil membela negarnaya masing-masing di Piala Dunia 2014.
Barkley mulai sering dipanggil timnas senior Inggris. Namun untuk dibawa ke Brasil, Barkley perlu terus tampil cemerlang mengingat dia harus bersaing dengan Adam Lallana.
Sementara peluang Mata untuk membela Spanyol di Piala Dunia 2014 jauh lebih berat. Mata harus berebut tempat dengan David Silva, Jesus Navas hingga Santi Cazorla.