Sukses

Hadapi West Bromwich, Wenger Tetap Mainkan Skuat Terbaik

Meski sudah memastikan meraih tiket ke Liga Champions musim depan, Arsenal tetap turun dengan skuat terbaiknya melawan West Bromwich.

Liputan6.com, London: Arsenal sudah dipastikan mendapatkan jatah ke Liga Champions musim depan lewat babak kualifikasi. Ini menyusul kekalahan Everton dari Manchester City 2-3 dalam lanjutan Liga Premier Inggris, Sabtu (3/5/2014) malam WIB.

Arsenal masih di peringkat empat klasemen sementara dengan poin 73 dengan dua laga sisa. Perolehan poin The Gunners tidak mungkin lagi dikejar Everton yang mengantongi poin 69 dengan sisa satu laga.

Meski demikian, Manajer Arsenal tetap memainkan skuat terbaiknya saat menjamu West Bromwich Albion di Emirates Stadium, Minggu (4/5/2014) malam WIB. Lini tengah Arsenal kembali ditempati Mikel Arteta, Mesut Ozil, Santi Cazorla, Lukas Podolski, dan Mathieu Flamini. Sementara untuk posisi striker kembali dipercayakan kepada Olivier Giroud.

Untuk mengimbangi lini tengah Arsenal, Manajer West Bromwich Pepe Mel memainkan lima gelandang. Mereka adalah James Morrison, Graham Dorrans, Morgan Amalfitano, Youssouf Mulumbu, Stephane Sessegnon. Sedangkan Saido Berahino dimainkan sebagai penyerang tunggal.

Berikut susunan pemain Arsenal vs West Bromwich Albion

Arsenal: Wojciech Szczesny; Bacary Sagna, Per Mertesacker, Laurent Koscielny,  Monreal; Mikel Arteta, Mesut Ozil, Santi Cazorla, Mathieu Flamini, Lukas Podolski; Olivier Giroud

West Bromwich Albion: Ben Foster; Jonas Olsson, Diego Lugano, Craig Dawson, Chris Brunt; James Morrison, Graham Dorrans, Morgan Amalfitano, Youssouf Mulumbu, Stephane Sessegnon; Saido Berahino