Sukses

Nonton Piala Dunia Jadi Mimpi Besar Ibnu Jamil

Gelaran Piala Dunia 2014 yang dihelat di Brasil menjadi momen yang tak akan dilewatkan Ibnu Jamil.

Liputan6.com, Jakarta Gelaran Piala Dunia 2014 yang dihelat di Brasil menjadi momen yang tak akan dilewatkan Ibnu Jamil.
Tentunya, ia tak cuma berharap bisa menyaksikan pertandingan Piala Dunia hanya di depan layar televisi.

Pria yang juga piawai membawakan program acara sepakbola, selain berakting di film dan sinetron ini sudah lama bercita-cita untuk menonton pertandingan Piala Dunia secara langsung.

"Memang gue punya impian buat nonton Piala Dunia secara langsung, dari dulu sudah pengin banget," ucap Ibnu saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Aktor berusia 31 tahun ini bahkan sudah mendapatkan tiket nonton pertandingan Piala Dunia dari jauh-jauh hari. Sayangnya, Ibnu belum pasti terbang ke Negeri Samba untuk menyaksikan acara akbar tersebut.

"Jujur saya sudah beli tiket tapi belum tentu dipakai karena ada kerjaan dan sudah sign kontrak," tutur bintang film Hari Ini Pasti Menang itu sembari tertawa.

Ibnu mengatakan, kendati bermimpi untuk menonton Piala Dunia dari dekat, ia tetap menomor satukan profesionalitas dalam pekerjaan.

"Kalau nekat pengin ke sana sih bisa saja, tapi tanggung jawab kerjaan gue nggak bisa ditinggal. Harus profesional juga kan, walaupun memang nonton Piala Dunia langsung dari sana (Brasil) sudah jadi impian gue dari lama banget," urai dia.Â