Sukses

Diminati Klub Besar, Remy Ragu Gabung Newcastle

Saat ini penyerang berusia 27 tahun tersebut tengah diminati oleh klub-klub besar.

Liputan6.com, Newcastle: Penyerang Queens Park Ranger, Loic Remy tidak menunjukkan ketertarikannya untuk bergabung dengan Newcastle secara permanen musim berikutnya. Pasalnya pihak Newcastle kini berminat dengannya usai ia berhasil tampil baik sebagai pemain pinjaman bagi Newcastle musim 2013/2014.

Saat ini penyerang berusia 27 tahun tersebut tengah diminati oleh klub-klub besar seperti, Arsenal dan Liverpool. Hal inilah yang membuat Remy berpikir dua kali untuk bergabung secara permanen dengan The Toon.

"Newcastle ingin membeli saya, tapi saya tidak tahu akan bermain bagi mereka atau tidak," sebutnya seperti dilansir Dailystar (28/5).

"Kini saya sedang dalam tahap yang penting. Hal ini akan menjadi pilihan yang menentukan bagi perkembangan saya ke depan."

Di musim 2013/2014 ini Remy turut menyumbangkan 14 gol dari 26 penampilannya bersama The Toon. Skuat asuhan Alan Pardew tersebut kini tengah berada di posisi 10 klasemen Liga Premier sementara. Di sisi lain, QPR baru saja berhasil lolos ke Liga Premier usai memenangi babak playoff divisi Championship.

 

  • Loïc Rémy adalah pemain sepak bola profesional Perancis yang bermain di klub bola Chelsea dan tim nasional Perancis.
    Loïc Rémy adalah pemain sepak bola profesional Perancis yang bermain di klub bola Chelsea dan tim nasional Perancis.

    Loic Remy

  • Newcastle United adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Newcastle, Inggris
    Newcastle United adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Newcastle, Inggris

    Newcastle United

  • Tim sepak bola profesional yang berasal dari Inggris
    Tim sepak bola profesional yang berasal dari Inggris

    Queens Park Rangers

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool