Liputan6.com, Milan: AC Milan kini sepenuhnya memiliki gelandang Andrea Poli. I Rossoneri pada hari Senin (9/6/2014) telah mencapai kesepakatan dengan Sampdoria untuk mempermanenkan mantan pemain Inter Milan itu.
Pemain berusia 24 tahun itu pada musim 2013/2014 bermain di Milan dengan status kepemilikan bersama dengan Sampdoria. Karena tampil bagus, Milan memutuskan mempermanenkan Poli dengan membeli 50 persen kepemilikan sang pemain dari Sampdoria.
Tidak dijelaskan berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk mempermanenkan Poli. Milan hanya mengumumkan melepas 50 persen kepemilikan Bartosz Salamon sebagai bagian dari transfer Poli. Pemain asal Polandia itu kini resmi menjadi pemain Sampdoria.
Pelatih baru Milan Filippo Inzaghi akan sangat membutuhkan tenaga Poli pada musim 2013/2014. Pasalnya, Milan akan ditinggal Riccardo Montolivo cukup lama akibat cedera parah ketika membela tim nasional Italia.
Milan Permanenkan Andrea Poli
Tidak dijelaskan berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk mempermanenkan Poli.
Advertisement