Liputan6.com, Manchester - Oleh: Adam Faisal Hadirnya sosok Louis Van Gaal di bangku kepelatihan Manchester United memberikan kabar buruk untuk Maroune Fellaini. Van Gaal yang ditunjuk untuk menangani Setan Merah hingga lima tahun ke depan berencana mencoret nama Fellaini dari daftar pemain.
Menurut Van Gaal, MU memiliki banyak pemain tengah. Pelatih kebangsaan Belanda itu ingin memangkas jumlah pemainnya dan Fellaini menjadi salah satu korban yang bakal didepak pada bursa transfer musim panas ini.
Namun Van Gaal tak mau terburu-buru. Ia meminta Wakil Ketua Eksekutif MU, Ed Woodward untuk mempertahankan Fellaini sampai dirinya tiba di Old Trafford Stadium. Van Gaal sendiri kini masih sibuk menangani timnas Belanda di Piala Dunia Brasil 2014.
Musim lalu Fellaini gagal memperlihatkan penampilan yang mengesankan. Pemain berusia 26 tahun itu hanya mencatatkan 12 penampilan di Liga Premier. Kabarnya, ia akan dilepas MU dengan harga 15 juta pound atau setara Rp 304 miliar.
Jika benar-benar dilepas MU, Fellaini sepertinya tak akan kesulitan mencari klub baru. Sebab saat ini dirinya masuk ke dalam bdikan Fiorentina. (Van)