Liputan6.com, Jakarta - Oleh - Arief Permana
Diam-diam, Cynthia Ramlan ternyata suka menonton sepakbola di televisi. Apalagi sekarang ini, adik kandung Olla Ramlan itu sangat antusias menyaksikan pertandingan-pertandingan Piala Dunia 2014.
"Jagoan saya Belanda. Saya suka Belanda karena jatuh cinta pada pandangan pertama saat nonton Belanda di Worldcup 2014. Sayangnya Belanda kalah sama Argentina. Jadi saya sedih deh," kata Cynthia ketika berkunjung ke Liputan6.com, Kamis (10/7/2014) siang WIB.Â
Belanda gagal melaju ke final setelah kalah adu penalti (2-4) dengan Argentina di babak semifinal yang berlangsung Kamis (10/7/2014) dinihari WIB. Meski begitu Cynthia tidak berkecil hati.
Advertisement
Meski Belanda sudah gugur, namun Cynthia ternyata masih memiliki jagoan lain.
"Saya pegang Argentina ketimbang Jerman di final nanti. Argentina hebat, apalagi ada Lionel Messi. Dia (Messi) adalah anugrah Tuhan untuk Argentina, walaupun mempunyai kekurangan," ucap Cynthia yang juga mengagumi tiga pemain Belanda yaitu Arjen Robben, Robin Van Persie dan Wesley Sneijder.
Mengenai skor final yang mempertemukan Argentina dengan Jerman pada akhir pekan ini, Cynthia punya prediksi sendiri. "Hmm..skor 3-2 buat Argentina dan semua golnya dicetak Messi," ucap Cynthia.