Sukses

Van Nistelrooy Kembali Perkuat Belanda

Marco van Basten memanggil kembali Ruud van Nistelrooy ke dalam skuad Timnas Belanda. Berbarengan dipanggilnya peraih gelar El Pichichi musim lalu bersama Real Madrid, bos Belanda juga memanggil kembali Robin van Persie.

Dua striker top Belanda kembali menghuni daftar pemain Tim Nasional. Bos Timnas Belanda, Marco van Basten memanggil Ruud van Nistelrooy dan Robin van Persie untuk pertandingan persahabatan menghadapi Swiss, Rabu, 22 Agustus.

Sejak Piala Dunia 2006, nama Van Nistelrooy terhapus dari daftar susunan The Oranges. Permainannya yang tajam bersama Real Madrid tidak juga membuat Van Basten berpaling kepadanya. Itu pula yang membuat Van Nistelrooy mengkritik kebijakan Van Basten (Baca: Ruudtje Kecam Van Basten).

Pemanggilan kembali Van Nistelrooy menjadi bukti terkini kalau perselisihan antara keduanya berakhir. Setelah dinobatkan sebagai El Pichichi alias top skorer La Liga Spanyol, pada musim lalu, Van Basten tidak bisa mengenyampingkan lagi mantan goal-getter Manchester United tersebut.

“Tugasnya (Van Nistelrooy) adalah mencetak gol sebanyak-banyaknya. Itulah yang diperlihatkannmya di Real Madrid dan saya berharap ia akan melakukannya juga untuk kami,” papar Van Basten kepada eurosport.

Sementara Van Persie terakhir bermain di level internasional adalah ketika Belanda berhadapan dengan Albania. Setelah pertandingan tersebut penyerang Arsenal itu tidak pernah lagi memperkuat Belanda karena cedera pada telapak kakinya. Kehadiran dua penyerang top tadi memakan korban. Van Basten tidak memasukkan striker Ajax Amsterdam, Klaas Jan Huntelaar.

Gelandang serang Rafael van der Vaart yang absen saat klubnya, Hamburg SV bermain di Piala UEFA, Kamis lalu karena cedera punggung, tetap dimasukkan ke dalam skuad. “Tim dokter mengatakan kalau Rafael (van der Vaart) tidak masalah untuk dimainkan pada Rabu nanti,” lanjut Van Basten. Bergabung di Grup G babak kualifikasi Euro 2008, Belanda akan berhadapan dengan pertandingan penting kontra Bulgaria pada 8 September dan Albania empat hari kemudian.

Skuad Belanda, Jumat (17/08):
Kiper: Edwin van der Sar (Manchester United), Maarten Stekelenburg (Ajax Amsterdam)
Belakang: Khalid Boulahrouz (Sevilla), Wilfred Bouma (Aston Villa), Urby Emanuelson (Ajax Amsterdam), John Heitinga (Ajax Amsterdam), Kew Jaliens (AZ Alkmaar), Joris Mathijsen (SV Hamburg), Mario Melchiot (Wigan Athletic)
Tengah: Ibrahim Afellay (PSV Eindhoven), Giovanni van Bronckhorst (Feyenoord), Clarence Seedorf (AC Milan), Rafael van der Vaart (SV Hamburg), Wesley Sneijder (Real Madrid), Demy de Zeeuw (AZ Alkmaar).
Depan: Ryan Babel (Liverpool), Dirk Kuyt (Liverpool), Ruud van Nistelrooy (Real Madrid), Robin van Persie (Arsenal), Jan Vennegoor (Celtic).