Sukses

Inter Milan Tidak Ingin Anggap Remeh Stjarnan di Liga Champions

Zanetti tidak ingin memandang remeh.

Liputan6.com, Milan - Wakil presiden Inter Milan, Javier Zanetti, mengaku tidak akan memandang remeh calon lawan mereka di babak play off Liga Europa. Pasalnya Inter akan berhadapan dengan wakil Islandia, Stjarnan.

"Kami menganggap kompetisi ini sebagai kompetisi yang tinggi dan kami sangat berharap dapat terus melaju," ujarnya seperti dilansir Football-Italia (8/8).

Lawan Inter sendiri adalah Stjarnan, klub yang belum banyak berbicara di ajang antar klub Eropa itu. Namun Zanetti tidak ingin memandang remeh.

"Kami tidak mau meremehkan tim manapun, karena di Eropa tidak ada laga yang mudah," sebut mantan kapten Inter Milan itu. "Lawan kami sudah bersiap lebih dulu ketimbang kami. Mereka sudah melakoni tiga laga sebelumnya."

"Kami harus menyiapkan diri dengan cara terbaik. Ini adalah langkah awal bagi kami untuk memulai perjalanan di Eropa," tegasnya.

Di leg pertama, Inter akan bertandang ke markas Stjarnan pada tanggal 21 Agustus 2014 mendatang. Sedangkan leg kedua akan digelar di markas Inter pada 28 Agustus 2014.

Baca Juga:
Video Aksi Striker Muda MU Robek Gawang City
Undian Babak Play Off Liga Champions: Arsenal Tantang Besiktas
Full Time, Indonesia U-19 Berbagi Poin dengan Malaysia