Sukses

Video Bilbao Singkirkan Napoli

Athletic Bilbao menang 3-1 atas Napoli di leg kedua kualifikasi Liga Champions 2014-15.

Liputan6.com, Bilbao - Athletic Bilbao meraih tiket ke babak utama Liga Champions 2014-15. Wakil Spanyol itu menyingkirkan Napoli setelah menang 3-1 pada leg kedua di Stadion San Mames, Kamis (28/8/2014) dinihari WIB.

Kemenangan ini membuat Bilbao secara agregat unggul 4-2 setelah pada pertemuan pertama menahan imbang Napoli 1-1 di San Paolo. Bagi Bilbao, ini merupakan kali pertama lolos ke babak utama Liga Champions dalam kurun 16 tahun.

Bermain di kandang, Bilbao justru tertinggal lebih dulu di menit ke-47 setelah gawang Iraizoz dijebol Marek Hamsik. Namun, keunggulan Napoli tidak bertahan lama. Di menit ke-61, tuan ruman bisa menyamakan kedudukan melalui Aritz Audriz.

Buruknya kinerja pertahanan Napoli membuat Bilbao berbalik unggul di menit ke-69. Kesalahan komunikasi antara Raul Albiol dan kiper Rafael memudahkan Aduriz menceploskan bola ke gawang kosong. Pemain pengganti Ibai Gomez memastikan kemenangan Bilbao dengan golnya di menit 74.


Baca Juga:
5 Alasan MU Harus Tetap Optimistis di Bawah Van Gaal
Daftar 32 Tim yang Lolos Fase Grup Liga Champions
Liverpool Terancam Masuk Grup Neraka

Video Terkini