Sukses

Neuer: Yang Penting Jerman Menang

Tim Panser hanya menang tipis 2-1 atas Skotlandia.

Liputan6.com, Dortmund - Manuel Neuer tak mau ambil pusing dengan kesulitan Jerman saat melawan Skotlandia, Minggu (7/9/2014). Baginya kemenangan sudah cukup memuaskan Tim Panser di laga perdana kualifikasi Piala Eropa 2016.

Jerman hanya menang tipis 2-1 atas Skotlandia di laga ini. Sempat unggul melalui Thomas Muller pada menit ke-16, tim tamu mampu membalas melalui Ikechi  Anya pada menit ke-66. Beruntung Muller kembali mencetak gol empat menit kemudian.

"Hal yang paling penting adalah kami mampu memenangkan laga perdana," kata Neuer seperti dilansir RTL.

"Kami bermain dengan tim yang baru hari ini. Dan saya sangat tidak peduli dengan cara kami meraih kemenangan," ujarnya menambahkan.

Di sisi lain Muller sendiri mengaku Skotlandia bukan lawan yang tak mudah ditaklukkan. Walau Jerman sendiri bermain di hadapan puluhan ribu pendukungnya di Signal Iduna Park. "Saya sudah menduga laga ini berjalan ketat. Semoga fans puas dengan hasilnya."

Baca Juga:

Punya Banyak Fans, Rio Haryanto Bikin Iri Pebalap Lain

Hadapi Norwegia, Conte Ganti Komposisi Pemain

Del Bosque Mulai Cari Pengganti Casillas

Video Terkini