Sukses

Dipermalukan Albania, Portugal Pecat Paulo Bento

Paulo Bento membawa Portugal menembus semi-final Euro 2012, tetapi gagal lolos di babak grup pada Piala Dunia 2014.

Liputan6.com, Jakarta Pelatih tim nasional Portugal Paulo Bento resmi lengser dari posisinya. Pemutusan kontrak Bento dilakukan setelah melalui kesepakatan bersama dengan federasi sepakbola setempat.

Federasi sepakbola Portugal mengumumkan keputusan tersebut, menyusul kekalahan Seleccao dari Albania pada laga perdana di kualifikasi Euro 2016 pekan ini.

Pelatih berusia 45 tahun, yang menandatangani perpanjangan kontrak pada April kemarin, telah menangani Cristiano Ronaldo cs sejak September 2010.

Bento membawa Portugal menembus semi-final Euro 2012, tetapi gagal lolos di babak grup pada Piala Dunia 2014 di Brasil musim panas ini. Dan, kekalahan di kandang sendiri dari Albania menjadi puncak keterpurukan yang menyebabkan ia dilengserkan.

Seperti diketahui, Portugal kalah 0-1 dari Albania di Estadio Municipal de Aveiro, pada babak kualifikasi Euro 2016 Grup I. Albania menang  berkat gol tunggal Bekim Balaj.

Usai pertandingan, Luis Nani dan kawan-kawan mendapat cemoohan dari fansnya sendiri. Pelatih Portugal, Paulo Bento menyebut kekalahan itu merupakan hal yang biasa.

"Kekalahan ini merupakan situasi yang normal dalam sepak bola. Saya harus memahami kekecewaan fans dan mencoba melanjutkan pekerjaan saya untuk membawa tim ini kembali (bangkit)," ucap Bento.