Sukses

Lihat Lebih Dekat Rambut Nyentrik Ala Balotelli

Balotelli memamerkan rambut barunya beberapa hari sebelum laga Liverpool melawan Everton digelar di Anfield Stadium.

Liputan6.com, Liverpool - Mario Balotelli kembali meramaikan pemberitaan media massa lewat tingkah uniknya. Baru-baru ini, pemain Liverpool tersebut memamerkan potongan rambutnya jelang hadapi Derby Merseyside melawan Everton 27 September 2014 mendatang.

Rambut sang pemain masih bewarna kuning dan bergaya mohawk. Namun kali ini ia menambahkan dua ukiran berbeda di sebelah kanan dan kiri kepalanya. 

Di bagian kanan, terlihat ukiran garis-garis horizontal bewarna kuning dan hitam. Sedangkan di kiri, terdapat ukiran dengan bentuk yang tak teratur. Meski demikian, gaya rambut tersebut terlihat nyentrik dan pas untuk Balotelli.

Sebelumnya ia juga pernah memiliki model rambut yang terbilang cukup aneh. Saat masih memperkuat Manchester City beberapa tahun lalu, ia pernah menumbuhkan seluruh rambutnya. Balotelli lalu menghiasi rambutnya tersebut dengan cat bewarna kuning.

Saat di Piala Eropa 2012 lalu, Super Mario kembali mengubah gaya rambutnya. Warna kuning masih jadi pilihan sang pemain. Namun kali ini rambutnya hanya sedikit dan menjulur di bagian tengah kepala.

Saat di AC Milan musim lalu, ia lagi-lagi megubah model rambutnya. Balotelli memilih untuk menghitamkan rambutnya dan bergaya dengan model mohawk.

Baca juga:

Gol Tunggal Maitimo Menangkan Indonesia Atas Kamboja

Suarez 2 Gol, Barcelona B Bantai Timnas U-19

Luis Suarez Senang Bisa Melawan Timnas U-19

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Mario Balotelli adalah pemain sepak bola profesional Italia yang bergabung dengan klub Liga Premier Italia dan tim nasional Italia.
    Mario Balotelli adalah pemain sepak bola profesional Italia yang bergabung dengan klub Liga Premier Italia dan tim nasional Italia.

    Mario Balotelli

  • Derby Merseyside

Video Terkini