Sukses

Top 5 Bola: Kisah Sukses Pelatih Hingga Komentar 'Pedas' Mourinho

Pelatih yang sukses di musim pertama, Jose Mourinho, Lionel Messi, Louis Van Gaal, dan Cristiano Ronaldo menduduki top 5 kanal bola.

Liputan6.com, - Top 5 kanal Bola Liputan6.com kembali hadir. Pada edisi Sabtu (27/9/2014), artikel mengenai kesuksesan lima pelatih di musim perdana paling banyak menyita perhatian pembaca setia.

Empat berita lainnya yang masuk top 5 kanal bola membahas soal Lionel Messi, Louis Van Gaal, Cristiano Ronaldo, dan Jose Mourinho. Berikut, ulasannya:

1. 5 Pelatih yang Langsung Juara di Musim Debut

Kehadiran pelatih baru terkadang mampu mengubah peruntungan sebuah klub. Bahkan beberapa pelatih mampu memberikan gelar juara di musim debutnya.

Sebut saja sosok Josep Guardiola, Jose Mourinho, Antonio Conte, Carlo Ancelotti, dan Jacksen F Tiago. Di musim pertama, mereka langsung mengantakan klubnya masing-masing merebut trofi juara.

2. Terungkap, Mourinho Sempat Tawar Messi

Manajer Chelsea, Jose Mourinho rupanya sempat melayangkan tawaran ke Barcelona untuk mendapatkan Lionel Messi. Menurut kabar, Chelsea merayu Barca dengan uang senilai 118 juta pound atau setara Rp 2,3 triliun.

Sayangnya langkah tersebut tak membuahkan hasil. Messi lebih memilih memperpanjang kontraknya dengan El barca.

3. Pelatih Fisik, Korban Pertama Van Gaal di Old Trafford

Louis van Gaal mulai menunjukkan ketegasannya meski baru bergabung di Manchester United (MU) selama tiga bulan. Dia langsung menurunkan jabatan Tony Strudwick sebagai pelatih fisik tim utama karena banyaknya pemain yang cedera.

Dia kecewa dengan kinerja Strudwick yang dianggap bertanggung jawab dengan kebugaran pemain. Tanpa ampun Strudwick dilepas Van Gaal dari tim utama dan ditugaskan menangani fisik pemain akademi.

4. Ancelotti Minta MU Lupakan Mimpi Pulangkan Ronaldo

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mulai gerah anak didiknya, Cristiano Ronaldo terus dihubungkan dengan Manchester United. Ancelotti menegaskan bahwa pemain yang akrab disapa CR7 itu tak akan dijual oleh Los Blancos.

"Saya tidak dapat membayangkan Madrid tanpa Ronaldo. Laporan-laporan tersebut tidak masuk akal. Ronaldo senang berada di Madrid dan madridismo (klub dan fans) juga gembira dengan Cristiano," kata Ancelotti seperti dikutip dari Tribalfootball.

5. Mourinho: Pellegrini Membunuh Clattenburg!

Jose Mourinho melancarkan komentar pedas pada Manuel Pellegrini. The Special One menuding manajer Manchester City itu telah membunuh wasit Mark Clattenburg karena pernyataannya pekan lalu.

"Dia pernah bilang kalau tidak akan pernah mengomentari wasit. Tapi dia sesungguhnya membunuh Mark Clattenburg," kata Mourinho seperti dilansir London Evening Standard.

Komentar Mourinho ini merupakan balasan dari ucapan Pellegrini pekan lalu. Ketika itu Pellegrini menuding Chelsea bermain layaknya 'tim kecil' hingga meraih imbang 1-1 di Etihad.