Liputan6.com - Hasil buruk yang masih dirasakan Liverpool di musim ini rupanya menyita perhatian banyak pembaca setia Liputan6.com. Buktinya, berita yang berjudul '3 Penyebab Liverpool Terpuruk di Klasemen Liga Inggris' memimpin daftar top 5 edisi 1 Oktober 2014.
Selain berita tersebut, informasi soal Roy Keane, Wags paling hot di Italia, serta pemain muda belanda incaran Real Madrid dan Barcelona juga masuk ke deretan top 5. Berikut ulasannya;
1. 3 Penyebab Liverpool Terpuruk di Klasemen Liga Inggris
Liverpool yang telah menghabiskan banyak uang untuk belanja pemain belum memperlihatkan penampilan memuaskan di musim ini. Untuk sementara, tim asuhan Brendan Rodgers itu tertahan di posisi sembilan klasemen Liga Premier Inggris.
Buruknya prestasi Liverpool ini tak lepas dari beberapa faktor. Pertama adalah badai cedera yang menimpa sejumlah pemain. Lalu, Liverpool juga dinilai keliru saat melakukan aktivitas transfer. Kesalahan yang paling menonjol yaitu keputusan mereka mendatangkan striker miskin gol seperti Rickie Lambert, Lazar Markovic, dan Mario Balotelli.
2. Bukan Beckham, Siapa Pemain Nomor 7 Idaman Ferguson?
Roy Keane buka suara soal pengalamannya bermain di Manchester United. Pria asal Republik Irlandia itu mengungkapkan bahwa dirinya pernah ditawari untuk mengenakan kostum dengan nomor punggung 7 warisan Eric Cantona.
"Ketika Eric Cantona pergi, ada perdebatan siapa yang akan menjadi kapten berikutnya. Saya sangat santai menanggapi hal itu," ujarnya seperti dilansir Sportsmole (7/10).
 "Manajer memanggil saya ke kantornya dan ia ingin saya memakai nomor punggung 7, tapi saya menolaknya. Saya tahu Beckham sangat ingin mengenakannya, sedangkan saya tidak inginkan itu," ucapnya lebih lanjut.
3. 5 WAGs Paling Hot di Italia
Wanita cantik dan seksi sepertinya sudah melekat di kehidupan para pemain sepak bola termasuk mereka yang menjajaki karier di Serie A Italia. Sejumlah pemain punya gandengan yang kecantikannya bisa membuat tiap pria betah untuk melihatnya berlama-lama.
Ilaria D'Amico (pacar Gianlugi Buffon), Wanda Nara (istri Mauro Icardi), Rachele Mura (pacar Federico Marchetti), Federica Nargi (pacar Alessandro Matri), dan Michela Quattrociocche (istri Alberto Aquilani) kini ramai diperbincangkan publik karena aura kecantikannya. Bahkan foto seksi mereka masih terus diburu oleh para pengagum Wife and Girlfriends (WAG's).
4. MU, Madrid dan Barca Rebutan Remaja 19 Tahun Asal Belanda
 Tiga klub top Eropa, Manchester United, Barcelona dan Real Madrid terlibat persaingan untuk mendapatkan salah satu talenta berbakat Belanda, Daley Sinkgraven, dari Heerenveen.
Remaja 19 tahun itu tampil ciamik pada awal musim 2014/2015. Sinkgraven sudah mencetak dua gol di Eredivisie. Meski baru berusia 19 tahun, Sinkgraven sudah jadi andalan timnas U-21 Belanda
5. Dari Toilet, Mantan Kapten MU Dapat Tawaran Perkuat Madrid
Mnatan pemain MU, Roy Keane rupanya pernah ditawari untuk bermain di Real Madrid. Tepatnya pada 2005 lalu, Keane yang sedang berada di toilet menerima telepon dari Direktur Madrid ketika itu, Emilio Butragueano.
"Emilio kemudian berkata pada saya: Roy, kami senang melihat Anda. Dewan Direksi klub akan mendapat sanski bila kesepakatan gagal tercapai," ungkap Keane yang ditulis dalam autobiografinya.
Beberapa tahun setelah menolak tawaran Madrid, Keane baru menyesal. Ia "Seharusya saya bisa lebih menghargai tawaran Madrid. Ini tantangan yang paling menarik, tapi saya tidak pernah menerimanya," sesal Keane.