Sukses

Celta Paksa Barcelona Telan Dua Kekalahan Beruntun

Barcelona sebenarnya mampu menciptakan banyak peluang emas di laga ini.

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona gagal bangkit dari kekalahan atas Real Madrid. Blaugrana kembali menelan kekalahan di pekan 10 La Liga. Pasukan Luis Enrique secara mengejutkan dipecundangi tamunya Celta Vigo 0-1 di Stadion Nou Camp, Minggu (2/11/2014) dinihari WIB.

Kekalahan dari mantan klub Enrique ini membuat Barcelona harus kehilangan tampuk klasemen. Barca turun ke posisi dua dengan 22 poin. Madrid yang kini memimpin klasemen dengan 24 poin.

Bermain di kandang sendiri, Barcelona kembali turun dengan trio Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar Jr. Kali ini mereka bertiga didukung Ivan Rakitic dan Rafinha Alcantara di lini tengah.

Barca sudah mengancam gawang Celta saat laga baru berjalan sembilan menit. Umpan Rakitic disundul oleh Suarez. Namun bola masih tepat ke arah kiper Celta Sergio. Dua menit kemudian, peluang Neymar kembali gagal membuahkan gol. Kali ini tembakannya mengenai tiang gawang.

Celta ganti mengancam Barcelona. Pada menit 28, publik Nou Camp dibuat harap-harap cemas. Sundulan Hernandez memaksa kiper Claudio BRavo bekerja keras mengamankan gawangnya.

Messi mendapat dua peluang bagus ntuk menyamakan skor di pertengahan babak pertama. Tembakan Messi di menit 30 bisa dihalau Sergio. Semenit berselang, bola tendangan Messi sudah gagal dijangkau Sergio, namun salah seorang pemain Celta bisa menyapunya sehingga si kulit bundar cuma membentur tiang gawang.

Sergio kembali menyelamatkan Celta dari kemungkinan kebobolan. Sesaat sebelum jeda, dia melakukan dua penyelamatan penting menghalau peluang Suarez dan Neymar.

Simak ulasan babak kedua di halaman berikut--->

2 dari 2 halaman

Babak Kedua

Kebuntuan Barca harusnya bisa terpecahkan dua menit setelah jeda. Umpan Jordi Alba disambar oleh Neymar. Sayangnya, bola kembali mengenai tiang gawang.

Asyik menyerang, pertahanan Barca lengah. Pada menit 54, justru Celta yang bisa unggul lebih dulu melalui striker Joaquin Larrivey yang meneruskan umpan tumit mantan pemain Barca Nolito.

Untuk menambah daya gedor, Enrique memasukkan Xavi Hernandez dan Pedro Rodriguez. Permainan Barca menjadi lebih hidup. Suarez nyaris mencetak gol pertamanya untuk Baca pada menit 69. Sundulan Suarez meneruskan umpan Pedro masih bisa ditangkap Sergio.

Dewi fortuna nampak sedang menjauhi Barcelona. Lagi-lagi peluang emas mereka terhalang tiang gawang. Kali ini giliran tendangan bebas Messi di menit 80 yang mentok tiang.

Sergio benar-benar jadi mimpi buruk bagi Barcelona. Dia kembali menggagalkan peluang Blaugrana melalui sepakan Suarez di menit 86.

Susunan Pemain:

Barcelona: Bravo, Mathieu, Mascherano, Alba, Alves, Rakitic, Busquets (Xavi 66'), Rafinha (Pedro 66'), Suarez, Messi, Neymar

Celta: Sergio, Mallo, Cabral, Sergi, Jonny, Radoja, Hernandez (Borja 69'), Krohn-Dehli, Larrivey (Charles 76'), Orellana, Nolito (Madinda 88')

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Real Club Celta de Vigo atau disingkat menjadi Celta Vigo adalah sebuah klub sepak bola profesional asal Spanyol
    Real Club Celta de Vigo atau disingkat menjadi Celta Vigo adalah sebuah klub sepak bola profesional asal Spanyol

    Celta Vigo