Sukses

Van Nistelrooy Pensiun dari Timnas Belanda

Euro 2008 menjadi perhelatan terakhir Ruud van Nistelrooy di panggung sepakbola internasional. Senin, 4 Agustus, Van Nistelrooy memutuskan pensiun dari Timnas Belanda dan agar bisa fokus mengatur fisiknya hanya untuk bermain di Real Madrid.

Satu lagi pemain veteran memutuskan gantung sepatu pasca-putaran final Euro 2008. Setelah Claude Makelele dan Lilian Thuram—juga tak lama kemudian gantung sepatu  dari sepakbola—di Prancis, Ruud van Nistelrooy mengumumkan pengunduran dirinya dari panggung sepakbola internasional.

Senin, 4 Agustus atau Selasa pagi—WIB, Asosiasi Sepakbola Belanda (KNVB) mengumumkan bahwasanya striker Real Madrid tersebut memutuskan pensiun dari tim nasional. Dengan demikian pelatih Belanda, Bert van Marwijk tidak bisa lagi memanfaatkan jasa Van Nistelrooy untuk babak kualifikasi Piala Dunia 2010, dimana zona Eropa memainkan pertandingannya mulai bulan depan.

Keputusan tersebut diambil berdasarkan dirinya merasa tidak bisa lagi memberikan yang terbaik untuk klub dan negaranya secara bersamaan. Setelah mempelajari jadwal Madrid dan Timnas Belanda, “Saya menyadari bertanding untuk kedua tim akan sangat melelahkan bagi saya. Oleh karena itu saya mengambil keputusan untuk pensiun salah satunya,” tutur Van Nistelrooy seperti yang dikutip Reuters.

Ia menambahkan: “Saya pikir tidak ada solusi lain dan setelah menikmati bermain di Euro 2008 saya mengambil keputusan dengan perasaan senang.” Van Nistelrooy memulai debut internasionalnya pada 1998 dan telah memainkan 64 pertandingan dan mencetak 33 gol untuk Belanda.

Musim lalu Van Nistelrooy juga cukup lama absen membela Los Blancos. Cedera di pergelangan kaki di bulan April membuatnya absen sekitar dua bulan. Akibatnya perolehan golnya menurun tajam. Musim 2006-07 ia menyabet trofi El Pichichi atau top skorer La Liga Spanyol dengan 25 gol, sedangkan musim lalu ia menorehkan 16 gol.

Mantan pemain Manchester United itu tidak bisa tampil di Euro 2000 akibat cedera lutut. Empat tahun kemudian di Portugal, Nistelrooy membukukan empat gol di Euro 2004. Itulah turnamen utama pertama bagi penyerang yang pada 1 Juli lalu genap berusia 32 tahun. Di Piala Dunia 2006 ia mengoleksi satu gol dan di Austria-Swiss, Juli lalu, Ban Nistelrooy mencetak dua gol dan tidak mampu membawa Oranje melewati Rusia di babak perempat final.

Keputusan Van Nistelrooy mengejutkan Van Marwijk yang menggantikan posisi Marco van Basten setelah Euro 2008. “Saya berbiacara dengan Ruud (van Nistelrooy) dan saya menghormati keputusannya,” kata Van Marwijk. “Saya menyesal tidak bisa lagi memanfaatkan kualitas dan pengalamannya. Saya berharap yang terbaik untuknya di Real Madrid.

Belanda akan bertanding untuk pertama kalinya dibawah asuhan Van Marwijk pada 20 Agustus nanti menghadapi Rusia, tim yang diarsiteki pelatih asal Balenda, Guus Hiddink. Sementara itu, Van Nistelrooy bergabung di Madrid pada Juli 2006 dengan transfer 15 juta euro dari MU. Sementara MU membelinya dari PSV Eindhoven pada April 2001 dengan 19 juta pound yang memecahkan rekor transfer termahal di Inggris.
    Video Terkini