Sukses

"MU Gagal Maju di Bawah Van Gaal"

Dari 10 pertandingan yang telah dilakoni Setan Merah, van Gaal hanya bisa mengumpulkan 13 poin.

Liputan6.com, Manchester - Legenda Manchester United, Paul Scholes, mengecam manajer baru MU Louis van Gaal, yang tidak bisa mengangkat prestasi timnya menjadi lebih baik ketimbang era kepelatihan David Moyes.

Dari 10 pertandingan yang telah dilakoni Setan Merah di Liga Premier, van Gaal hanya bisa mengumpulkan 13 poin. Sedangkan Moyes musim lalu dalam 10 pertandingan awal musim dapat meraih 17 poin. Padahal dana untuk belanja pemain kedua pelatih itu berbeda jauh.

Manajemen MU telah mengucurkan dana 151 juta pound atau sekitar Rp 2.9 triliun untuk belanja pemain yang dibutuhkan mantan pelatih timnas Belanda itu. Sedangkan Moyes tidak mendapat banyak biaya untuk belanja pemain, yakni hanya 30 juta pound atau sekitar Rp 578 miliar.

"Louis  van Gaal tidak berupaya membuat Manchester United untuk lebih maju dari musim lalu," kata Scholes seperti yang dikutip dari London Evening Standard.

Menariknya, legenda MU itu menilai kalau cara melatih yang dilakukan oleh van Gaal berbeda dengan gaya yang dilakukan pada tim nasional Belanda di Piala Dunia Brasil lalu.

"Sulit untuk mencari tahu apa yang ada dipikiran van Gaal, sikapnya tidak berubah, dia tampak tenang. Kondisi berbeda dengan saat ia melatih di putaran final Piala Dunia," ungkapnya.

Lebih lanjut Scholes mengkritik lini pertahanan MU yang terlihat begitu rapuh awal musim ini, dan para pemain belakang yang mudah cedera. "Masalah dalam pertahanan harus segera ditangani, van Gaal seolah-olah tidak menyadari bahwa Phil Jones, Chris Smalling, dan Jonny Evans yang rentan cedera tetapi tetap membiarkan keadaan itu," pungkasnya.

Baca Juga:

MU Mengincar Enam Bek Tengah Ini

Bedah Kekuatan Persib vs Persipura di Final ISL 2014

Jurnalis Wanita Ini Nyaris Dipecat karena Cantik

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.