Liputan6.com, Istanbul - Neymar menjadi pahlawan kemenangan Brasil saat menghadapi laga uji coba melawan Turki di Ataturk Olimpiyat Stadium, Istanbul, Kamis (13/11/2014) dini hari WIB. Dua golnya membuat Tim Samba (sebutan Brasil) menang telak 4-0.
Bintang Barcelona itu membuka keunggulan Tim Samba pada menit ke-20. Memanfaatkan umpan panjang Fernandinho, Neymar yang terbebas dari kawalan tanpa ampun melepaskan tendangan terukur dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti. Bola yang mengarah ke pojok bawak kiri gawang Turki gagal dihentikan Volkan Demirel.
Berniat mengejar ketertinggalan, Turki meningkatkan serangan. Sayang, empat menit setelah gol Neymar, pemain belakang Turki, Semith Kaya melakukan gol bunuh diri yang membuat Brasil unggul 2-0.
Menit ke-33, Hamit Altintop melepaskan umpan silang lambung yang langsung mengarah ke kotak penalti Brasil. Bola disundul oleh Mevlut Erding, tapi usahanya masih melebar di sisi kiri gawang.
Tim Samba menambah keunggulan pada menit ke-44. Mendapat umpan manis dari Neymar, Willian melepaskan sepakan dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti Turki. Volkan Demirel memungut bola untuk kali ketiga dari gawangnya.
Neymar mengunci kemenangan Brasil menjadi 4-0 setelah mencetak gol kedua pada menit ke-60. Memanfaatkan umpan panjang Willian, sontekan mantan penyerang Santos itu gagal dihentikan kiper pengganti, Volkan Babacan.
Di sisa pertandingan, Turki berusaha mencetak gol balasan dengan berbagai upaya. Sayang, mereka gagal menembus lini pertahanan Brasil yang dikomandoi David Luiz. Pertandingan pun berakhir dengan kemenangan Brasil 4-0.
Susunan pemain:
Advertisement
Turki: 1-Volkan Demirel; 2-Semih Kaya, 3-Ismail Köybasi, 4-Bekir Irtegün, 16-Ozan Tufan; 5-Bilal Kisa, 6-Hamit Altintop, 10-Arda Turan, 15-Mehmet Topal; 9-Umut Bulut, 19-Mevlut Erding
Brasil: 2-Diego Alves; 2-Danilo, 3-Miranda, 4-David Luiz, 6-Filipe Luis; 5-Fernandinho, 11-Oscar, 17-Luiz Gustavo, 19-Willian; 9-Luiz Adriano, 10-Neymar