Sukses

Mantan Pemain MU Rilis Album Natal

Dublin akan menyumbangkan hasil penjualan albumnya ke para penderita kanker.

Liputan6.com, Manchester - Menyambut hari raya Natal yang tinggal satu bulan lagi, mantan penyerang Manchester United, Dion Dublin, merilis album natal. Keuntungan dari penjualan albumnya itu akan diamalkannya.

Pria yang pernah memperkuat timnas Inggris itu beralih profesi menjadi presenter televisi semenjak ia tak lagi bermain sepak bola. Dublin menegaskan album Natal-nya tersebut dirilis pada 24 November 2014.

Pria 45 tahun itu tidak asing dengan membuat musik, setelah sebelumnya merilis lagu untuk timnas Inggris di  Piala Dunia dengan judul ‘Winner in You’ yang dijualnya selama musim panas.

Selain pandai bernyanyi Dublin juga bisa bermain saksofon, dan mengelola sebuah band yang diberi nama 'The Establishment'. Band tersebut berasal dari Nottingham.



Lewat akun twitter resminya @DionDublinsDube ia mengatakan "BRAND NEW saya (dan sangat berbeda) Christmas Album keluar Senin pagi, harap Anda semua menyukainya !! #musicismypassion."

Selama bermain di Liga Premier Inggris Dublin telah membela beberapa klub terkenal seperti, Astob Villa,  Leicester City, Coventry City, dan Manchester United. Ia pun berhasil mencetak 111 gol dari 312 di liga terbaik di dunia tersebut.

Setiap terjual albumnya, Dublin akan memberikan 1 pounds (Rp 19 ribu) ke yayasan Bobby Moore Fund untuk membantu para penderita kanker yang ada disana.

 Baca Juga

4 Fakta Menarik Kemenangan MU Atas Arsenal

Lionel Messi, Sang Spesialis Pemecah Rekor

Inilah Calon Pengganti Wenger di Arsenal