Sukses

Chelsea dan MU Terus Melaju, City-Newcastle Tertahan!

Sementara duel seru Southampton vs Manchester City akan menjadi big match akhir pekan ini.

Liga Premier Inggris kembali bergulir. Duel-duel seru di pekan 13 akan tersaji pada akhir pekan ini.

Manchester United akan melawan Hull City di Old Trafford. Selain itu, West Ham United akan melawan Newcastle United, dan Sunderland melawan Chelsea.

Sementara duel seru Southampton vs Manchester City akan menjadi big match akhir pekan ini.

Berikut ulasan Tio Nugroho:

2 dari 5 halaman

Manchester United vs Hull City

Manchester United vs Hull City

Dua kemenangan beruntun atas Crystal Palace dan Arsenal membawa Manchester United berada di posisi 4 klasemen sementara, untuk bersaing di Zona Liga Champions Eropa. Meskipun ditinggal cedera lima pemain pilar yaitu Blind, Jones, Shaw, Rojo, dan Rafael, tapi penampilan dua pemain muda McNair dan Blackett pantas diberikan pujian.

Terlepas dari masalah cedera pemain dan inkonsisten permainan mereka, justru penampilan Fellaini bisa dikatakan menjadi kunci kebangkitan musim ini. Fellaini yang sempat dianggap sebagai pembelian gagal saat era pelatih David Moyes justru mampu membuat lini tengah United tampil stabil saat menyerang dan saat bertahan.

Sosok inilah yang sebenarnya hilang setelah Paul Scholes pensiun, sebuah kebangkitan pemain yang sangat penting dirasakan oleh Louis van Gaal. Menjamu Hull City yang sudah lima pekan tidak pernah meraih kemenangan tampaknya akan mudah bagi tuan rumah untuk dapat meraih tiga poin penting di Old Trafford.

3 dari 5 halaman

West Ham United vs Newcastle United

West Ham United vs Newcastle United

Newcastle United menjadi tim yang sedang on fire setelah mencatat lima kemenangan beruntun di BPL. Belum lagi kemenangan atas Manchester City di ajang Capital One Cup. Apa sebenarnya kunci keberhasilan anak asuh Alan Pardew itu?

Meskipun banyak pemain utama cedera seperti Siem de Jong, Obertan, Santon, Gutierrez, Coloccini, dan rising star Rolando Aarons, tetapi semua itu seakan tidak berpengaruh banyak dengan kedalaman materi pemain yang baik. Second wind yang tampaknya memberikan semangat baru dan tentunya penampilan yang selalu memukau dari Moussa Sissoko.

Meskipun baru menciptakan satu gol bagi Newcastle, tetapi pemain asal Prancis ini berperan selayaknya Yaya Toure di kubu Manchester City.

Lawan berat Newcastle kali ini adalah tuan rumah West Ham United yang juga mengejutkan musim ini. Kedatangan Diafra Sakho, Enner Valencia, dan Alex Song membuat tim asal London ini kembali mampu bersaing di papan atas BPL.

Meskipun akan tampil tanpa Song, Sakho, dan Valencia yang masih cedera, bukan tidak mungkin tuan rumah akan menghentikan rentetan kemenangan dari The Toon. Pertandingan antara 2 tim yang berada di Zona Eropa ini meskipun diganggu absennya banyak pemain pilar tetap akan tersaji menarik dan ketat, hasil seri terasa akan lebih fair!

4 dari 5 halaman

Sunderland vs Chelsea

Sunderland vs Chelsea

Siapa yang mampu hentikan Chelsea?? Mmm mungkin hanya mereka sendiri yang bisa! 12 pertandingan sudah dilewati dengan meraih 10 kemenangan, sebuah start yang nyaris sempurna bagi The Blues musim ini.

Hanya kehilangan poin ketika ditahan imbang oleh duo Manchester, Chelsea musim ini terlihat sangat kuat dengan kedalaman materi pemain yang sangat lengkap.

Sunderland yang menjamu Chelsea pekan ini juga sudah mulai bangkit dari kekalahan telak 0-8 menghadapi Southampton di pekan 8, meskipun The Black Cats harus kehilangan poin dalam 2 minggu terakhir setelah ditahan imbang oleh Everton dan Leicester City.

Pelatih Gus Poyet tidak memiliki pemain yang mampu mengangkat performa tim, terlalu bergantung pada Steven Fletcher membuat tim ini tidak bisa bersaing musim ini. Sunderland harus fokus untuk memperbaiki pertahanan kalau tidak mau menjadi bulan-bulanan Chelsea di Stadium of Light.

5 dari 5 halaman

Southampton vs Manchester City

Southampton vs Manchester City

Big match di pekan ke 13! Siapa yang menyangka langkah Southampton sangat mengejutkan seperti saat ini? Ditinggal banyak pemain pilar dan pelatih di akhir musim lalu seolah bukan masalah besar, justru Ronald Koeman mampu membangun tim ini lebih baik dari sebelumnya.

Harus diakui inilah pertemuan antara dua tim kuat penganggu sepak terjang Chelsea di BPL musim ini. Setuju?

Iya … The Saint musim ini mampu berada di posisi kedua dengan rekor kebobolan paling sedikit di BPL dengan hanya 6 gol, sedangkan City menempatkan Aguero sebagai pencetak gol terbanyak sementara dengan 12 Gol dan berada di posisi ketiga klasemen sementara.

Pekan ini menjadi awal jadwal yang berat dari Southampton dengan beruntun menghadapi City, Arsenal, dan Manchester United. Ujian yang sesungguhnya bagi Fonte dkk.

Selain memiliki lini belakang yang tangguh hingga pekan ke-12, musim ini Ronald Koeman mampu memaksimalkan peran trisula Pelle-Mane-Tadic ditopang dua gelandang kreatif Wanyama dan Schneiderlin.

Sedangkan Manchester City juga sedang dalam kepercayaan diri yang sangat tinggi setelah mereka mampu mengalahkan Bayern Munchen di ajang Liga Champions Eropa, Aguero kembali mencetak 3 gol dalam pertandingan itu.

Adu strategi antara kedua pelatih Koeman dan Pellegrini, adu ketajaman antara Aguero dan Pelle, adu kreativitas lini tengah antara Wanyama dan Toure akan menjadi bumbu utama sebuah partai yang sayang jika dilewatkan, tuan rumah lebih diunggulkan sedikit dalam pertandingan besar ini.

*Penulis adalah beIN SPORTS Football Presenter. Tio Nugroho mengawali kariernya sebagai presenter olahraga pada tahun 1999. Sejak itu, Tio menjadi host FIFA World Cup South Africa 2010.


Video Terkini