Liputan6.com, St Petersburg: Striker klub Rusia Zenit St Petersburg, Hulk akhirnya buka suara mengapa dirinya memilih untuk menolak gabung Chelsea dan Real Madrid, meski kedua klub itu berminat untuk merekrutnya. Menurut pemain yang bernama asli Givanildo Viera de Sousa itu, dirinya tak mau hanya sekadar menjadi cadangan.
Pemain berusia 28 tahun itu merasa jika itu bakal terjadi jika dirinya memilih gabung dua klub besar itu. Hulk santer dikabarkan bakal direkrut Chelsea saat masih berkostum FC Porto di musim 2008 sampai 2012.
Namun faktanya, dia malah memilih gabung dengan Zenit dua musim lalu. Pilihan ini sontak mengagetkan bursa transfer. Hulk beberkan alasan mengapa dirinya tolak Chelsea dan Real Madrid.
"Saya tahu selalu dikaitkan dengan dua klub itu, tapi prioritas saya adalah menjadi bahagia. Bahagia itu bagi saya jika mampu berada di lapangan secara reguler," tuturnya seperti dikutip Metro, Senin (1/12/2014).
"Gabung Chelsea atau Real Madrid itu tak masuk akan bagi saya, karena saya beresiko banyak dicadangkan di klub itu, dan saya tahu bakal ada banyak klub yang tertarik untuk merekrut saya."
Baca Juga:
Persib Dapatkan Kapten Timnas U-23
MU Siapkan Transfer Besar untuk Pengganti De Gea
6 Pemain Tua-tua Keladi