Sukses

Sempat Unggul, Garuda Muda Ditahan Vietnam 1-1 di Babak Pertama

Timnas U-16 belum bisa pertahankan keunggulan di babak pertama.

Liputan6.com, Jakarta: Tim nasional (timnas) U-16 memainkan laga uji coba internasional pertamanya menghadapi Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, sore ini. Hingga akhir babak pertama, skor kedua tim sama kuat 1-1.

Di laga ini, anak asuh Fakhri Husaini unggul 1-0 lebih dahulu dari Vietnam. Striker asal Banten Rizky Fajar membawa timnas U-16 usai menjebol gawang Vietnam yang dikawal Nguyen Nhat Truong. Gol itu sendiri berawal dari kerja sama apik dari lini tengah timnas U-16

Selepas gol itu, giliran gawang Reza Agus Febrian dijebol oleh Vietnam. Tepatnya, pada menit ke-20 saat pemain Vietnam Bui Ah Duc menyamakan kedudukan jadi 1-1.

Laga uji coba sendiri dimanfaatkan Fakhri Husaini sebagai ajang seleksi dan menambah jam terbang bagi para penggawa "Garuda Muda, julukan timnas U-14. (Juprianto A Sianipar)

Susunan pemain:

Indonesia : Reza Agus Febrian, Risad Baihaki, Rian Riding, M. Yusron, Imam Fauzi, Nur Fadil, Egi Maulana, Amirulloh Ruslan, M Ridwan, Rizky Fajar, Drey Buyung

Vietnam : Nguyen Nhat Truong, Le Ngoc Thai, Tieu Exal, Le Trung Nghia, Quach Cong Dinh, Bui Duy Nam, Tran Van Dat, Pham Nhat Chien, Bui Anh Duc, Nguyen Duy Khiem, Nguyen The Dung

Video Terkini