Sukses

MU dan Southampton Rebutan Pemain Timnas Belanda

Sang pemain kabarnya memiliki harga jual sebesar 9 juta poundsterling.

Liputan6.com - Manchester United (MU) kembali dikaitkan dengan Wesley Sneijder. Menurut laporan Daily Mail, Senin (15/12/2014), MU akan berusaha merekrut sang pemain pada bursa transfer Januari 2015.

Sebelumnya, MU sudah pernah mendekati Sneijder pada bursa transfer musim panas 2013 lalu. Namun, saat itu mereka gagal memboyongnya. Sebagai alternatif, MU akhirnya merekrut Marouane Fellaini dari Everton.

Pada bursa transfer nanti, MU diprediksi tidak akan mudah mendapatkan Sneijder. Sebab, Southampton juga tertarik mendatangkan pemain Timnas Belanda itu. Bahkan mereka siap menyamai tawaran 9 juta pound yang dilayangkan kubu MU.

2 dari 2 halaman

Ingin Tinggalkan Galatasaray

Sneijder sendiri telah melontarkan keinginannya pindah klub di musim dingin nanti. Keinginan itu muncul karena Galatasaray yang ia bela sejak Januari 2013 terlambat membayar gajinya selama beberapa bulan.

Gaji Sneijder kabarnya mencapai 2,5 juta pound per musim. Untuk meringankan pengeluaran, Galatasaray disebut tidak keberatan melepas sang pemain di bursa transfer mendatang.

Sneijder punya hubungan dekat dengan Louis Van Gaal (manajer MU) dan Ronald Koeman (manajer Southampton). Ia pernah dipercaya Van Gaal mengisi skuat Timnas Belanda sejak 2012-2014. Sedangkan dengan Koeman, Sneijder pernah menjadi anak didiknya saat di Ajax Amsterdam musim 2002-2005.

Baca juga:

6 Pemain yang Bakal Ramaikan Bursa Transfer Liga Inggris

Reaksi Pemain Usai Drawing 16 Besar Liga Champions

Arsenal Beruntung, City Dapat Ujian Berat