Liputan6.com, Jakarta - Turnamen pramusim SCTV Cup akan bergulir, 14-24 Januari 2015 mendatang. Rencananya, turnamen ini akan diikuti delapan klub Indonesia Super League (ISL) dan berlangsung di dua kota yakni Malang dan Padang.
Sejauh ini, baru empat klub yakni Arema Cronus, Semen Padang, Mitra Kutai Kartanegara, dan Persija Jakarta yang mengonfirmasi ikut turnamen pemanasan ini.
Sedangkan empat klub lain yaitu Pelita Bandung Raya, Persebaya Surabaya, Persela Lamongan, dan Persipura Jayapura belum memberikan kepastian kepada PT Liga Indonesia.
Advertisement
"Peserta belum fix. Ditunggu sampai hari ini konfirmasinya," ucap Tigorshalom Boboy, Sekretaris Liga.
"Sejauh ini yang sudah konfirmasi baru empat tim itu saja."
Komposisi Tim Bisa Berubah
Di sisi lain, Tigor tidak menampik bisa terjadi perubahan komposisi tim peserta SCTV Cup. Dengan catatan,  hingga pukul 23.59 WIB, empat klub yang belum memberi konfirmasi tidak kunjung memberi kepastian.
"Iya ada pergantian (kalau ada yang tidak ikut)," Tigor menuturkan.
Baca juga :
Wonderkid Indonesia Siap Debut di ISL
Advertisement