Sukses

Ucapan Bela Sungkawa RD Atas Insiden AirAsia QZ 8501

Dia mengaku lega karena pencarian pesawat Airbus A320-220 cepat ditemukan

Liputan6.com, Jakarta Pelatih anyar Persija Jakarta, Rahmad Darmawan, turut mengucapkan bela sungkawa sedalam-dalamnya kepada korban penumpang pesawat AirAsia QZ8501.

Ucapan belasungkawa disampaika RD setelah petugas Badan SAR Nasional (BASARNA) menemukan puing-puing pesawat AirAsia dan beberapa jenazah yang mengapung di perairan sebelah selatan Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Selasa (30/12/2014) siang.

"Saya turut berduka cita untuk seluruh keluarga korban penumpang dan kru AirAsia," kata RD kepada Liputan6.com.

Meski mengaku sangat berduka, RD tetap mensyukuri penemuan pesawat AirAsia yang tak terlalu lama, sejak dinyatakan hilang pada Minggu (28/12/2014). Rahmad merasa doanya agar pesawat cepat ditemukan dikabulkan Tuhan.

"Saya juga merasa bersyukur pesawat telah ditemukan. Saya sempat berdoa agar pencarian pesawat itu dipermudah," kata Mayor pelatih TNI-AL itu.

Sebelumnya, pesawat yang dikendalikan, Kapten Pilot Irianto membawa 155 penumpang, termasuk 1 bayi dalam pesawat yang dikemudikannya pagi tadi. Armada AirAsia tersebut lepas landas dari Surabaya pada pukul 05.36 menuju Singapura.  Selain itu, ada seorang kopilot, 3 pramugara, 1 pramugari, dan 1 teknisi mesin di dalam pesawat.

Namun di tengah perjalanan, pesawat tersebut dinyatakan hilang kontak dan  terakhir kali terlacak pada pukul 06.17 WIB dan hilang dari radar pos pemantau Jakarta pukul 06.18 WIB.

Video Terkini