Sukses

Bantai Chelsea, Penyerang Tottenham Tinggi Hati

Penyerang Tottenham, Harry Kane, puas dengan kemenangan timnya atas Chelsea.

Liputan6.com, London - Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, berhasil tampil gemilang dengan dua golnya ke gawang Chelsea. Ia berhasil membawa timnya unggul 5-3 atas The Blues.

Seperti dilansir Sporstmole (2/1/2015), hal ini membuat Kane percaya diri, "Kemenangan itu telah menunjukkan betapa bagusnya kami. Berhasil mencetak lima gol ke salah satu tim dengan pertahanan terbaik di dunia menunjukkan kami berhasil tampil dengan baik sebagai tim."

Skuat asuhan Jose Mourinho harus jatuh bangun menghadapi serangan Tottenham. Akan tetapi keputusan manajer Tottenham, Mauricio Pochettino, untuk melakukan pergantian pemain di babak kedua membuat gawang mereka kembali kebobolan.

Penyerang asal Inggris itu pun mengaku sangat tidak senang dengan gol tambahan The Blues, "Kami sangat tidak senang karena harus kebobolan dua gol tambahan, tapi kami tetap puas dengan kemenangan ini."

2 dari 2 halaman

Raihan pribadi

Pemain berusia 21 tahun ini memang tengah bersinar bersama Spurs. Ia tumbuh menjadi salah satu penyerang yang subur di Liga Inggris.

"Saya sangat menikmatinya, saya berharap tahun 2015 ini akan membuat saya lebih baik. Saya selalu ingin lebik baik dari sebelumnya," kata Kane antusias.

Baca Juga

5 Pemain yang Gagal Bersinar di ISL 2014

MU Ingin Tukar Striker Madrid dengan Bek Milan

Bintang Bayern Muenchen Gabung Juventus?

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Tottenham Hotspur adalah sebuah klub sepak bola asal Inggris
    Tottenham Hotspur adalah sebuah klub sepak bola asal Inggris

    Tottenham Hotspur

  • Harry Kane adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang sekarang membela Tottenham Hotspur
    Harry Kane adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang sekarang membela Tottenham Hotspur

    Harry Kane

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris