Sukses

"2014 Tahun yang Buruk Bagi Messi"

Messi tak meraih satu pun gelar tahun lalu.

Liputan6.com, Barcelona - Legenda Jerman Lothar Matthaus menilai striker Barcelona dan Timnas Argentina Lionel Messi tak pantas mememangi Ballon d'Or. Sebab, Messi kurang sukses di tahun 2014.

Messi tak meraih satu pun gelar tahun lalu. Prestasi terbaiknya adalah mengantarkan Argentina ke final Piala Dunia.

Saingan Messi adalah Manuel Neuer (Jerman/Bayern Munich) dan Cristiano Ronaldo (Portugal/Real Madrid). Neuer juara Piala Dunia, Bundesliga dan DFB Pokal. Sementara Ronaldo juara Liga Champions, Copa del Rey, Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub.

Matthaus percaya, Ballon d'Or tahun ini adalah pertarungan antara Ronaldo dan Neuer. Sementara Messi tak masuk hitungannya.

"Dengan segala hormat, Messi kurang sukses di 2014. Ada pemain lain yang lebih baik. Arjen Robben seharusnya masuk 3 besar, begitu juga 1 atau 2 pemain dari Timnas Jerman," kata Matthaus seperti dilansir Bild.

Lanjut ke halaman berikut --->

2 dari 2 halaman

2

"Neuer tentu memiliki kesempatan yang realistis karena dia telah mengubah 'wajah' kiper. Saya akan mengatakan dia hampir menciptakan gaya kiper modern. Bagi saya, ini adalah duel antara Ronaldo dan Neuer."

Matthaus menilai, memenangi Piala Dunia adalah keuntungan bagi Neuer. "Tapi kita melihat Ronaldo memenangi Liga Champions dan mencetak banyak gol."

"Penampilan Ronaldo sangat unik. Ia bisa dibandingkan dengan Messi di masa jayanya dan Ronaldo Brasil di awal 2000-an," ucap Matthaus.

Baca Juga

Inilah Foto Luka Menyeramkan 'Selingkuhan' CR7 Akibat Operasi

7 Transfer Mengejutkan ISL 2015

Kronologi Operasi Plastik Berujung Apes Selingkuhan Ronaldo

Video Terkini