Sukses

Salah Siapa Lini Depan MU Mandul?

Rooney sebenarnya tampil berbahaya di lini depan ketika menghadapi Southampton

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) kembali menjadi sorotan di pekan ke-21 Premier League. Bukan karena kemenangan besar yang didapat, melainkan hasil buruk yang kembali mendera.

Ironisnya, MU menelan kekalahan itu di kandang sendiri. Tercatat, sepanjang musim ini Setan Merah dua kali tanpa poin ketika bertanding di Old Trafford, Minggu (11/1/2015). Menjadi teka-teki, ketika barisan depan MU tidak mampu menjebol gawang Southampton. 

Dalam 2 laga di lima partai terakhir, MU gagal menggelontorkan gol. Selain tidak mampu menjebol gawang Southampton, The Red Devils juga tidak mampu mencetak gol ketika menghadapi Tottenham Hotspur.

OptaJoe, dalam laporannya menyebut, di pertandingan kontra Southampton MU gagal melakukan shot on target di Old Trafford. Itu pertama kali terjadi sejak 2009. Hal itu cukup miris, terutama bila mencermati ketajaman Robin Van Persie yang tampil trengginas ketika menghadapi Southampton. Juru gedor asal Belanda itu telah mencetak 7 gol saat menghadapi Soton.

Mengapa demikian? Manajer Southampton Ronald Koeman menilai, Justru Wayne Rooney yang tampil berbahaya dari lini tengah MU. "Pergerakan Rooney membuat kacau alur bola dan sektor tengah Southampton," kata Koeman dikutip Squawka.

Berkaca dari pernyataan pelatih asal Belanda itu, tidak salah bila Louis Van Gaal mengubah strategi dengan menginstruksikan Rooney bermain di depan bersama Robin Van Persie. Dan Juan Mata menggantikan peran Rooney ketika beroperasi di depan. Pasalnya, Van Persie yang dijadikan target-man tidak mampu berbuat banyak terus bergantung dari umpan terobosan.

Karena itu, di laga berikutnya, LvG mesti memiliki alternatif strategi ketika tim menghadapi kebuntuan. Tidak monoton dengan 1 formasi.

Tapi pelatih MU, Van Gaal menolak berspekulasi mengapat lini depan MU 'beku'. Alasannya sederhana, strategi parkir bus Southampton membuat timnya frustrasi. "Karena pertahanan mereka sangat bagus. Anda harus mempertimbangkan bila lawan bisa bermain bagus juga."

Jadi salah siapa lini depan MU mandul di laga lawan Southampton?