Sukses

Ronaldo Pesepakbola Terbaik Sepanjang Sejarah Portugal

Ronaldo mengungguli Figo dan Eusebio.

Liputan6.com, Lisbon- Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo kembali mendapat gelar bergengsi. Setelah dinobatkan sebagai peraih Ballon d'Or, Ronaldo kini dinobatkan sebagai Pesepakbola Terbaik Sepanjang Sejarah Portugal.

Ronaldo menerima penghargaan tersebut di Gala Quinas de Ouro yang merupakan bagian dari perayaan 100 tahun Federasi Sepakbola Portugal. Sayangnya Ronaldo terpaksa absen pada malam penghargaan tersebut karena harus tampil bersama Madrid.

Mantan pemain Manchester United itu tidak diperbolehkan pulang ke Portugal karena Madrid harus menjalani laga penting kontra Atletico Madrid di Copa del Rey. Madrid wajib menang dengan skor lebih dari dua gol.

Berdasarkan voting, Ronaldo berhasil mengungguli dua pemain legendaris Portugal, Luis Figo dan mendiang Eusebio.

Ronaldo dinilai sebagai pemain bola terhebat yang pernah dimiliki Portugal. Sepanjang kariernya Ronaldo memang mampu meraih banyak gelar baik pribadi maupun untuk klub.

Pada hari Senin 12 Januari 2015, Ronaldo terpilih sebagai Pesepakbola Terbaik 2015 sehingga berhak meraih Ballon d'Or untuk kali ketiga. Mantan kekasih Irina Shayk itu juga sudah dua kali menjuarai Liga Champions.

Adapun gelar pelatih terbaik sepanjang sejarah Portugal didapat Jose Mourinho. Arsitek Chelsea itu sudah pernah menjadi juara liga di empat negara berbeda.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini