Sukses

Fakta Menarik di Balik Kemenangan Besar Chelsea Atas Swansea

Menghadapi Swansea di Liberty Stadium, Chelsea menang lima gol tanpa balas.

Liputan6.com, Swansea - Chelsea meraih kemenangan besar di pekan ke-22 Liga Premier Inggris. Menghadapi Swansea City di Liberty Stadium, Sabtu (17/1/2015), Chelsea menang telak 5-0.

Gol Chelsea dibuat Oscar (menit 1 dan 36), Diego Costa (menit 20 dan 34) serta Andre Schurrle (menit 79). Kemenangan ini membuat mereka kian kokoh di puncak klasemen dengan mengantongi raihan 52 poin.

Selepas laga, ada lima fakta yang menarik untuk disimak. Berikut, Liputan6.com beberkan kelima fakta tersebut:

1. Swansea kebobolan lima gol untuk kedua kalinya di ajang Liga Premier. Sebelum Chelsea, mereka pernah dibantai Liverpool lima gol tanpa balas pada Februari 2013 lalu.

2. Di laga kontra Swansea, Chelsea sukses mencetak empat gol pada babak pertama. Hal ini pernah mereka lakukan saat menang 6-0 atas Arsenal Maret 2014.

3. Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas adalah pemain pertama di Liga Premier yang memberikan 15 assist dalam dua musim berbeda.

4. Chelsea mengumpulkan 9 gol dalam dua pertemuannya dengan Swansea di musim 2014/2015. Pada pertemuan pertama 13 September lalu, The Blues menang 4-2. Dari total tersebut, lima gol dicetak oleh Diego Costa.

5. Dalam lima laga terakhir, Swansea sudah kebobolan 13 gol. Sementara Chelsea, mereka hanya kebobolan empat gol.

 

Baca juga:

Manchester City Tak Akan Lepas Yaya Toure

Jumpa Mitra Kukar, Bek Arema Waspadai Mantan Rekan di Persija

2 Pemain Pengganti Antar MU Bungkam QPR

Video Terkini