Liputan6.com, Madrid: Duel Real Madrid vs Sevilla dini hari nanti dijamin bakal berlangsung sengit dan pasti terjadi gol. Ya, itulah kemungkinan yang terjadi saat kedua tim ini bertempur di Liga Spanyol.
Seperti dilansir as, satu hal yang menarik dari duel yang menentukan bagi peluang Madrid ini yaitu garansi bakal terjadi gol. Di abad 21 saja (atau sejak tahun 2000), kedua tim sudah menghasilkan 114 gol dari 26 pertandingan atau rata-rata 4,3 gol per laga.
Banjir gol di duel ini dimulai sejak musim 2001/02, soalnya Sevilla main di divisi dua pada musim 2000/01. Artinya, pertempuran kedua tim ini sejak 14 musim lalu selalu sengit dan banjir gol. Tak pernah sekalipun duel ini berakhir 0-0.
Dari 26 laga hanya satu kali duel ini berakhir imbang 2-2, tepatnya pada 14 Mei 2005 di Sanchez Pizjuan. Sisanya, Madrid menang 16 kali, sedangkan Sevilla 9 kali.
Lanjut ke halaman berikutnya---->
Tanpa Ronaldo
Duel Real Madrid vs Sevilla beberapa kali berakhir dengan skor historis. Berdasarkan catatan statistik, Sevilla menjadi klub ketiga yang paling banyak dibobol Real Madrid setelah Espanyol (349) dan Athletic Bilbao (337).
Sevilla bisa bernapas lega karena Real Madrid tidak diperkuat Cristiano Ronaldo. CR7 menjadi striker paling banyak membobol gawang Sevilla di abad ke-21.
Total, Ronaldo sudah cetak 16 gol ke gawang Sevilla. 8 gol dicetaknya di Stadion Bernabeu, sedangkan 8 gol lagi dicetaknya di Ramon Sanchez Pizjuan. Dini hari nanti, Ronaldo hanya akan menyaksikan pertandingan dari pinggir lapangan.
Beberapa Head to Head Terakhir
13/08/14   PSU   Real Madrid 2 - 0 Sevilla  Â
27/03/14   DIP   Sevilla 2 - 1 Real Madrid  Â
31/10/13   DIP   Real Madrid 7 - 3 Sevilla  Â
10/02/13   DIP   Real Madrid 4 - 1 Sevilla  Â
16/09/12   DIP   Sevilla 1 - 0 Real Madrid  Â
29/04/12Â Â Â DIPÂ Â Â Real Madrid 3 - 0 Sevilla
18/12/11   DIP   Sevilla 2 - 6 Real Madrid  Â
08/05/11   DIP   Sevilla 2 - 6 Real Madrid  Â
03/02/11   CDR   Real Madrid 2 - 0 Sevilla
27/01/11   CDR   Sevilla 0 - 1 Real Madrid  Â
20/12/10   DIP   Real Madrid 1 - 0   Sevilla  Â
07/03/10   DIP   Real Madrid 3 - 2   Sevilla  Â
Baca Juga:
Van Gaal Jadi Dalang MU Runtuhkan Rezim Ferguson
6 Pemain Brasil yang Hancur di Usia Produktif
Advertisement