Sukses

FFF Perpanjang Kontrak Deschamps

Didier Deschamps akan menjadi pelatih Timnas Prancis hingga Piala Dunia 2018 di Rusia.

Liputan6.com, Paris - Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), Kamis (12/2/2015), mengonfirmasi Didier Deschamps telah memperpanjang kontraknya sebagai pelatih Timnas Prancis hingga Piala Dunia 2018 di Rusia. Sebelumnya, kontrak Deschamps akan berakhir usai Piala Eropa 2016 di Prancis.

"Itu penting untuk mencapai stabilitas. Didier Deschamps akan melanjutkan perannya sampai Piala Dunia di Rusia," kata Presiden FFF Noel Le Graet seperti dikutip dari media Spanyol, AS.

Deschamps dalam sebuah wawancara dengan L'Equipe pada Agustus 2014 lalu mengatakan ia sangat senang dengan posisinya sebagai pelatih Timnas Prancis. "Saya merasa hidup ini menyenangkan dan saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan presiden," ucap Deschamps.

Sebelumnya, Le Graet telah memperpanjang kontrak Deschamps setelah membawa Prancis lolos ke Piala Dunia 2014 di Brasil. Prancis mengalahkan Ukraina tiga gol tanpa balas di babak play-off. Langkah Prancis dihentikan Jerman di perempat final. Sementara untuk Piala Eropa 2016, sebagai tuan rumah, Prancis sudah lolos.

Setelah dipercaya menggantikan Laurent Blanc pada Juli 2012, Deschamps merombak skuat Prancis. Pelatih berusia 46 tahun itu memainkan sejumlah pemain muda berbakat, seperti Paul Pogba, Antoine Griezmann, dan Raphael Varane.

Di bawah besutan Deschamps, tim Ayam Jantan mencatat sejumlah kemenangan penting, seperti melawan Italia pada 2012 dan Belanda, Spanyol, serta Portugal di 2014 lalu. Sebagai pemain, Deschamps menjadi kapten Les Bleus di Piala Dunia 1998 dan Piala Eropa 2000. Ia membantu Prancis meraih trofi di dua ajang tersebut.

Baca juga:

MotoGP Kembali ke Sirkuit Silverstone

Ronaldo Kapten Baru Madrid?

Steven Gerrard Hingga Raul Gonzalez Adalah "Pengkhianat!"

Video Terkini