Sukses

Legenda Liverpool Sebut Di Maria Lambat dan Lemah

Legenda Liverpool, Jamie Redknapp sempat terkejut setelah mengetahui Manchester United mendatangkan Angel Di Maria pada awal musim 2014-15

Liputan6.com, Manchester - Eks gelandang yang juga  legenda Liverpool, Jamie Redknapp sempat terkejut setelah mengetahui Manchester United mendatangkan Angel Di Maria pada awal musim 2014-15. Di Maria didatangkan dari Real Madrid dengan mahar sebesar 59,7 juta pound, atau setara dengan Rp 1,4 triliun.

Tapi Redknapp mengatakan kalau dirinya kini tidak tertarik lagi melihat aksi-aksi Di Maria bersama Setan Merah (julukan MU). Menurutnya performa bintang Timnas Argentina itu menurun drastis.

http://cdn0-a.production.liputan6.static6.com/medias/799785/original/000162000_1421995268-di_maria_rojo.jpg

"Ketika Angel Di Maria tiba di Manchester United, kami semua berkpikir: 'Wow ada tambahan pemain fantastis ke Liga Premier!'. Tapi sekarang dia sudah tidak menarik," ucap Redknapp, dikutip dari Sports Mole.

"Pada awal musim, Di Maria melesat bak roket di lapangan. Namun saat ini, dia terlihat lemah dan lambat," tambah pria berusia 41 tahun tersebut.

Bersambung ke halaman selanjutnya ---->

2 dari 2 halaman

Di Maria Harus Bangkit

Di Maria Harus Bangkit

Redknapp menambahkan, Di Maria harus meningkatkan performanya. Sebab, dia telah dibayar manajemen Setan Merah dengan harga mahal dan harus bisa memuaskan para fans.

"Dia tidak membantu manajer (Louis van Gaal) ketika menemukan pertandingan yang rumit. Kita semua tahu apa yang dia mampu dan fans MU layak mendapat tontonan lebih baik darinya," dia menutup.

http://cdn0-a.production.liputan6.static6.com/medias/736997/original/f6104e2777e0bfb11f274d97e2b3ee0513.jpg

Di Maria sendiri sudah memainkan 18 laga di Liga Premier Inggris. Winger berusia 27 tahun tersebut telah mencetak tiga gol dan delapan assists.

Baca juga:

Promo Film Baru, Eks Pacar CR7 Pamer Foto 'Telanjang'

Eks Selingkuhan CR7 Taubat Setelah Jadi Tumbal Operasi Plastik

6 Pemain Benua Amerika yang Gagal Bersinar di MU

Napas Parma Sekarat, FIGC Berikan Uluran Tangan