Liputan6.com,Naples - Napoli meraih sukses ganda di Liga Europa. Selain lolos ke babak 16 besar, Napoli juga menorehkan catatan istimewa di kompetisi tersebut.
Napoli berhasil mengatasi Trabzonspor 1-0 di leg kedua babak 32 besar Liga Europa, Jumat (27/2) dini hari WIB. Lesakan tunggal Jonathan de Guzman mampu membawa Partenopei menang agregat 5-0 atas wakil Turki itu.
Dan, hasil apik tersebut ternyata juga menandai catatan tak kebobolan Napoli dalam lima laga terakhir di Liga Europa.
Pelatih Napoli Rafa Benitez memuji pertahanan kokoh timnya menyusul clean sheet yang mereka bukukan itu.
“Tak mudah untuk menjaga gawang tidak kebobolan dalam lima laga di Liga Europa. Untungnya, kami punya lini belakang dengan level top,” ujar Benitez.
Kiper Nomor Satu
Pada bagian lain Benitez juga mengungkapkan bahwa dua kipernya, Rafael Cabral dan Mariano Andujar, kini berada dalam posisi sejajar. Keduanya kini tengah bersaing memperebutkan posisi nomor satu di bawah mistar gawang.
“Kembali bermainnya Rafael adalah hal penting. Dia mampu menjaga gawangnya tidak kebobolan dan itu adalah bukti dari kualitasnya. Kini, dia dan Mariano Andujar punya kans 50-50 untuk tampil melawan Torino,” jelas Benitez.
Sekadar catatan, Cabral tampil menjadi bintang saat Napoli meraih kemenangan atas Juventus di Piala Super Italia akhir tahun lalu. Napoli saat itu menang 6-5 lewat adu penalti.
Baca Juga:
Hasil Lengkap Pertandingan Liga Europa Dini Hari Tadi
Advertisement