Liputan6.com, London - Chelsea sementara unggul 1-0 atas Tottenham Hotspur pada babak pertama laga final Piala Liga di Wembley, London, Minggu (1/3/2015). Gol The Blues dilesakkan John Terry pada menit 45.
Chelsea langsung menggebrak sejak peluit dibunyikan. Namun, justru Tottenham yang mendapat peluang emas lebih dulu pada menit 9.
Melalui tendangan bebasnya, Christian Eriksen mengirim bola ke pojok kiri atas gawang Petr Cech. Sial bagi Eriksen, bola membentur mistar gawang.
Chelsea coba membalas. Serangan demi serangan dibangun Diego Costa dan kawan-kawan. Namun, mereka kesulitan membongkar pertahanan Spurs yang disiplin.
Gol yang ditunggu-tunggu Chelsea akhirnya lahir di penghujung babak pertama. Diawali dari tendangan bebas, Terry sukses memanfaatkan kemelut di kotak penalti. Bola ia sontek ke gawang Hugo Lloris.
Skor jadi 1-0 untuk Chelsea dan kedudukan ini bertahan hingga babak pertama usai.
Susunan Pemain
Chelsea: Cech; Ivanovic, Zouma, Terry (c), Azpilicueta; Ramires, Cahill, Fabregas; Willian, Diego Costa, Hazard
Tottenham: Lloris (c), Walker, Dier, Vertonghen, Rose; Bentaleb, Mason; Chadli, Eriksen, Townsend; Kane
Half Time: Chelsea Ungguli Tottenham
Diawali dari tendangan bebas, Terry sukses memanfaatkan kemelut di kotak penalti. Bola ia sontek ke gawang Hugo Lloris.
Advertisement