Liputan6.com, Barcelona - Sesaat lagi, pertandingan Barcelona melawan Real Madrid dalam lanjutan La Liga yang berlangsung di Camp Nou segera dimulai. Kedua kesebelasan menurunkan skuat terbaiknya.
Pelatih Barcelona, Luis Enrique kembali menerapkan formasi 4-3-3 dengan mengandalkan trio MSN, yakni Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar. Tidak hanya trio MSN, Enrique juga mengandalkan Andres Iniesta.
Gerard Pique dan Jeremy Mathiey menjadi duet di lini pertahanan Los Blaugrana. Keduanya akan mengawal gawang Barcelona yang dijaga Claudio Bravo.
Sementara itu, ahli susun formasi Madrid, Carlo Ancelotti juga menerapkan formasi 4-3-3 dengan mengandalkan trio BBC, yakni Gareth Bale, Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo.
Toni Kroos dan Luka Modric bakal mengatur irama permainan klub berjuluk Los Blancos tersebut. Untuk posisi penjaga gawang, Iker Casillas menjadi andalan Ancelotti.
Susunan pemain:
Barcelona: Bravo; Alves, Pique, Mathieu, Alba; Rakitic, Mascherano, Iniesta; Messi, Suarez, Neymar.
Real Madrid:Â Casillas; Carvajal, Pepe, Ramos, Marcelo; Kroos, Modric, Isco; Bale, Ronaldo, Benzema
Susunan Pemain El Clasico: Perang MSN Vs BBC
Baik Barcelona dan Real Madrid menerapkan formasi 4-3-3.
Advertisement