Sukses

Impian Bek Muda MU Tercapai

Paddy McNair tampil apik bersama MU musim ini dan membuatnya dipanggil ke timnas Irlandia Utara untuk pertama kali.

Liputan6.com, Irlandia utara Bek muda Manchester United, Paddy McNair mengaku tak sabar melakoni debutnya bersama Timnas Irlandia Utara. Baginya ini adalah mimpi yang jadi kenyataan.

Irlandia Utara akan bertandang ke Skotlandia untuk melakoni laga persahabatan di Stadion Hampden Park, Kamis (26/3/2015) dini hari WIB. Pada pertandingan ini kemungkinan McNair akan dipasang sebagai bek tengah dan berduet dengan kompatriotnya di MU, Johny Evans.

McNair memang tampil apik bersama MU musim ini. Pemuda 19 tahun ini sukses mengemas 14 pertandingan untuk MU disemua ajang. Hal tersebut yang tampaknya membuat Pelatih timnas Irlandia Utara, Michael O'Neill kepincut untuk memanggilnya ke timnas.

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/750680/original/ebe9d36c95ef3247af4829de3e8d167er.jpg

"Ini seperti mimpi yang menjadi kenyataan jika itu terjadi (debut kontra Skotlandia). Ini akan menjadi hari yang sangat membanggakan. Sebagai pemuda ini seperti mimpi bisa bermain membela negara," kata McNair seperti dikutip dari BBC Sport.

Lanjut ke halaman selanjutnya--->

2 dari 2 halaman

Mimpi Sejak Kecil

Lebih lanjut, McNair ternyata memang telah bermimpi memperkuat timnas Irlandia Utara sejak kecil. Ia mengaku sering mendatangi pertandingan timnas Irlandia Utara kala masih bocah.

"Saya pergi untuk menyaksikan beberapa pertandingan Irlandia Utara ketika saya masih sangat muda. Tapi, saya tak terlalu mengingat banyak tentang mereka. Yang bisa saya ingat adalah atmosfer dan berharap suatu hari saya akan berada disana juga," pungkas McNair.

Baca juga:

Dikalahkan Barcelona, Madrid Masih Bisa Juara La Liga

Jatah Eropa di Piala Dunia 2018 akan Bertambah

Mobil Bale Diserang Fans Madrid

Video Terkini