Liputan6.com, Barcelona - Gelandang Barcelona, Sergio Busquets mengatakan mengaku senang final Copa del Rey akan digelar di Camp Nou pada 30 Mein mendatang. Ia yakin Blaugrana akan mendapat dukungan penuh sehingga menjadi juara.
Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) memutuskan pada Rabu (25/3/2014) waktu setempat kalau laga Barcelona versus Athletico Bilbao akan diselenggarakan di markas Barca. Menanggapi isu tersebut, Busquets mengaku senang dan mengatakan ia punya pesan bagi suporter kedua klub yang ingin bersiul saat lagu kebangsaan Spanyol didengarkan.
"Bermain di partai final di Camp Nou bagi saya adalah opsi terbaik. Siulan? Mudah-mudahan orang datang untuk mendukung tim masing-masing. Sepak bola adalah pertunjukan dan sesuatu yang harus dinikmati," ujar pria asal Spanyol itu dalam sebuah wawancara dengan Onda Cero.
Advertisement
Juara Piala Dunia dan Piala Eropa itu kemudian juga berkomentar soal bentrokan El Clasico dan percaya kalau permusuhan antar kedua tim sudah mulai dilupakan.
"Kenyamanan sudah kembali ke partai El Clasico karena semua hal yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir tidak mempunyai akhir yang baik. Senang rasanya bisa bertanding dalam kondisi yang kondusif. Baik pemain Real Madrid dan Barcelona saling berteman dan kolega tapi insiden yang sudah terjadi memberi kerugian bagi semua. Baik Real Madrid dan Barcelona sudah terbiasa bermain dalam atmosfer El Clasico yang berbeda."
Baca juga: