Liputan6.com, Barcelona - Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu akhirnya buka suara terkait isu klubnya akan memboyong Paul Pogba. Menurutnya, Barcelona belum ada rencana membeli pemain manapun termasuk bintang Juventus tersebut.
Sejak musim panas lalu nama Pogba selalu diisukan akan segera hengkang dari Juventus. Terlebih agennya, Mino Raiola mengakui Pogba bisa pergi jika ada tawarab yang cocok.
Dan Barcelona memang menjadi salah satu klub yang terus memantau situasi Pogba. Apalagi Blaugrana butuh gelandang berkualitas karena kontrak Xavi Hernandez akan segera habis musim panas nanti.
"Pogba pemain hebat tapi kami belum berpikir untuk menambah skuat saat ini. Terlebih sanksi FIFA melarang kami merekrut pemain hingga Januari 2016 mendatang," kata Bartomeu seperti dilansir Soccerway.
"Tentu kami sedang menyiapkan skuat untuk musim depan. Tapi kami takkan menyebutkan nama sekarang," ujarnya menambahkan.
Baca Halaman Selanjutnya...
Prestasi Pogba
Pogba bergabung ke Juventus pada musim 2012/13. Ia sukses menyumbangkan lima gelar, termasuk tiga gelar scudetto secara beruntun.
"Ia masih terikat kontrak dengan klub Italia yang sangat saya hormati. Lagipula sekarang bukan momen tepat untuk merekrut seseorang," ujar Bartomeu.
Baca Juga
Cuci Gudang, MU Bakal Jual 11 Pemain
Jadwal Leg Kedua Perempat Final Liga Champions
Penyebab Marquez Jatuh Menurut Rossi
Advertisement