Liputan6.com, Jakarta Ratusan penggemar sepakbola meramaikan acara nonton bareng pertandingan Liga Champions, Selasa (21/4) yang diselenggarakan Team Siap Pergi di Aksara Kemang Backyard, Jakarta.
Mengangkat tema "Drive in Carnaval", Team Siap Pergi yang merupakan peserta ajang Heineken Champions The Match telah memberikan pengalaman nonton bareng yang legendaris, seru, dan unik.
Tak sekedar nonton laga Barcelona vs PSG, penggemar sepakbola yang hadir diajak oleh Team Siap Pergi untuk merasakan atmosfir nobar tahun 50-an. Pengunjung dapat nonton pertandingan Liga Champions dari kendaraannya masing-masing mulai dari mobil, motor, hingga sepeda. Koleksi barang-barang vintage, jajaran vespa klasik dan deretan Foodtruck dihadirkan Team Siap Pergi untuk menemani penggemar sepakbola selama mengikuti acara nonton bareng.
Untuk menghadirkan suasana nobar yang legendaris, sebelum pertandingan Team Siap Pergi yang dinakodai Lembu (Club Eighties) mengajak pengunjung mengikuti games-games seru dengan berbagai berhadiah yang menarik. Acara nobar "Drive in Carnaval" semakin seru kala Club Eighties naik ke panggung dan menyanyikan lagu-lagi terpopulernya. Kehadiran mantan drummer Club Eighties, Desta semakin membuat pengunjung seakan bernostalgia. Tak berhenti di satu pengisi acara, Alexa Band juga tampil menghibur para penggemar bola.
Seperti apa suasana kemeriahan nobar Liga Champions "Drive in Carnival" yang ditawarkan Team Siap Pergi? Selengkapnya lihat Video ini.
Pemenang Heineken Champions The Match akan berangkat ke Berlin, Jerman untuk menonton secara langsung Final Liga Champions.
(Adv)