Sukses

Wenger Tepok Jidat Lihat Klasemen Akhir Arsenal Musim Ini

Di papan klasemen Liga Premier Inggris, Meriam London berada di posisi ketiga dengan mengoleksi 71 poin.

Liputan6.com, London - Arsenal harus puas bermain imbang 1-1 saat menghadapi Manchester United di Old Trafford Stadium, Minggu (17/5/2015) malam WIB. Namun hal itu sudah cukup membuat Meriam London, sebutan Arsenal, lolos ke kompetisi Liga Champions, musim depan.

Di papan klasemen Liga Premier Inggris, Meriam London berada di posisi ketiga dengan mengoleksi 71 poin, unggul dua angka dari MU yang berada di urutan keempat. Arsenal tertinggal 13 angka dari sang juara, Chelsea.

Manajer Meriam London, Arsene Wenger mengaku tidak puas dengan pencapaian tim musim ini. Namun, posisi tiga pada musim ini diharapkannya menjadi pelecut semangat anak asuhnya untuk menjuarai Liga Premier Inggris musim depan.

http://cdn0-a.production.liputan6.static6.com/medias/855744/original/083951000_1429417885-2015-04-18T184430Z_72384270_MT1ACI13681754_RTRMADP_3_FOOTBALL.JPG

"Kepuasan adalah pertanyaan yang rumit. Bila Anda meminta saya mengatakan itu (soal kepuasan permainan Arsenal) pada bulan Oktober, saya akan mengatakan ya," imbuh Wenger, seperti diberitakan Sports Mole.

"Secara keseluruhan, tentu saja saya ingin kami menjadi yang pertama, tetapi akan ada 17 tim yang bertukar posisi dengan Anda. Ini adalah kontunuitas dari hasil yang kami raih untuk melakukan lebih baik di musim depan. Itu tujuan kami," tegas pria berusia 64 tahun tersebut.

Theo Walcott dan kawan-kawan akan menghadapi dua pertandingan tersisa, yakni melawan Sunderlan (21 Mei 2015) dan West Bromwich Albion (24 Mei 2015). Kedua laga itu digulirkan di Emirates Stadium.

Baca juga:

Cuci Gudang, 11 Pemain Ini Bakal Dilepas Liverpool

Setelah Depay, MU Masih Buru Pemain Kelas Dunia

Van Gaal Berniat Tendang Winger Portugal

Klasemen Liga Premier Inggris Pasca MU Gagal Kalahkan Arsenal

Video Terkini