Sukses

Kutukan Pichichi untuk Cristiano Ronaldo

Ronaldo di ambang rebut gelar pichichi atau pencetak gol terbanyak untuk ketiga kalinya di Real Madrid.

Liputan6.com, Madrid: Cristiano Ronaldo tak pernah bisa mendapatkan segalanya di La Liga Spanyol. Jika dia berhasil menjadi pichichi atau pencetak gol terbanyak di La Liga, bintang Real Madrid asal Portugal itu pasti tak memenangkan gelar La Liga atau gelar lainnya.

Gelar pichichi seakan menjadi kutukan untuk Ronaldo. Jika menjadi pichichi, maka Ronaldo tak akan memenangkan gelar La Liga. Begitu juga sebaliknya saat dia tak menjadi pichichi, dia bisa memenangkan gelar La Liga.

Ronaldo saat ini di ambang rebut gelar pichichinya yang ke-3 kali di La Liga. Ronaldo sudah mencetak 45 gol, sedangkan Lionel Messi 41 gol. Ronaldo masih berpeluang menyamai rekor golnya di musim 2011/12 (46 gol) saat Madrid menjadi juara. Ronaldo saat itu tak menjadi pichichi karena Messi cetak 50 gol semusim!
Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Espanyol pada laga Liga Spanyol di Stadion Power8, Senin (18/5/2015). Real Madrid menang 4-1 atas Espanyol. (Reuters/Gustau Nacarino)
Penyerang asal Portugal ini mendapatkan gelar pichichi pertama pada musim 2010/11. Saat itu, dia mencetak 41 gol dan Barcelona merebut gelar La Liga di akhir musim.

Musim lalu, Ronaldo meraih pichichi kedua dengan 31 gol. Uniknya, Atletico Madrid yang menjadi juara kala itu. Jadi haruskah Ronaldo menyerah kejar pichichi agar bisa memenangkan gelar La Liga?

Lanjut ke halaman berikutnya...

2 dari 2 halaman

2

Ronaldo memuncaki daftar pencetak gol terbanyak di La Liga musim 2014-15 dengan 45 gol dari 34 penampilan. Pria yang akrab disapa CR7 itu mencetak gol dari tendangan jarak jauh hanya sebanyak empat kali, sisanya dicetak di dalam kotak penalti lawan.

Sepanjang La Liga, pria berkebangsaan Portugal tersebut telah melepaskan 218 sepakan. Rinciannya, 96 sepakan mengarah ke gawang lawan, 79 tendangan melebar dan 43 sepakan diblok bek lawan. Itu artinya, persentase akurasi sepakan CR7 hanya sebesar 55 persen.

Selain piawai menjebol gawang lawan, Ronaldo juga telah menciptakan 72 peluang mematikan di pertahanan tim lawan. Setidaknya 16 umpan mematikan yang dibuatnya berbuah menjadi gol.
Cristiano Ronaldo (tengah) menyudul bola ke arah kiper Espanyol Kike Casilla pada laga Liga Spanyol di Stadion Power8, Senin (18/5/2015). Real Madrid menang 4-1 atas Espanyol. (Reuters/Gustau Nacarino)
Musim ini, mantan kekasih Irina Shayk itu sering mencetak gol dengan cara sundulan. Buktinya, dari 104 duel udara yang dilakukannya, Ronaldo memenangkan 57 duel udara dengan persentase keberhasilan sebesar 55 persen.

Ronaldo bisa saja menambah koleksi golnya jika bisa menjebol gawang Getafe di Santiago Bernabeu pada laga terakhir La Liga, 23 Mei mendatang.

Baca Juga:

Video Chelsea Dibantai West Bromwich Albion

Kota Manchester Antusias Sambut Bintang Baru MU

Ini Susunan Pengurus Baru PSSI

6 Resep Sukses Barcelona Menjuarai La Liga Musim 2014-15

Fakta Unik Atletico Madrid dan 17 Mei