Sukses

Bali United Pantang Pilih Lawan di Pra Musim ISL

Dia juga memperkuat skuat U-21 dengan menggelar seleksi pemain di Bangli

Liputan6.com, Denpasar - Pelatih Pusam Bali United, Indra Sjafri pasrah timnya masuk grup neraka dalam perhelatan QNB Indonesia Champions Cup 2015. Laskar Tridatu bergabung bersama Arema Cronus, Persija Jakarta, Semen Padang, Barito Putera dan Persiram Raja Ampat.

Tiga tim Arema, Persija dan Semen Padang memang menjadi lawan tangguh Bali United. Bagi Indra, tidak masalah Bali United tergabung di grup manapun. Kesiapan tim sangat diuji menghadapi turnamen pembuka pra musim ISL 2015-16 mendatang.

"Semuanya harus siap. Lawan siapapun tak masalah. Dalam sepak bola, menang atau kalah itu bukan segalanya,” tegas Indra Sjafri melalui pesan elektronik yang diterima Liputan6.com di Denpasar, selasa (19/5/2015).

Mantan pelatih Timnas U-19 itupun menyatakan, intensitas pertandingan yang minim karena kompetisi berhenti tidak melunturkan semangat bertanding tim, termasuk tampil di ajang pra musim."Bali United sangat siap melakoni laga di QNB Indonesia Champions Cup 2015 nanti. Kami akan berusaha memberikan penampilan maksimal," paparnya.

Sementara itu, Indra tidak pernah lelah mencari pemain dengan sistem "blusukan" untuk mempertajam skuat terutama untuk memperkuat barisan pemain Bali United U-21. Kabupaten Bangli menjadi sasaran Indra mengais pemain berbakat.

Tercatat terdapat 58 pemain yang mengikuti seleksi Bali United U-21 Proses seleksi yang digelar di lapangan Kubu, Bangli ini membawa dua nama untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya. "Dua nama itu yakni, Wayan Sadar dan Oka Wirata," kata Indra Sjafri.

Indra menganggap, dua pemain itu memiliki kemampuan menonjol, selain memiliki tipikal pemain yang dibutuhkan untuk mengisi skuat muda."Yang lolos seleksi kami anggap punya keunggulan dibandingkan yang lain. saya harap mereka terus mengasah kemampuan bermain bola mereka agar lebih berkembang lagi," dia menambahkan.

Video Terkini