Sukses

Delapan Fakta SEA Games 2015 yang Perlu Diketahui

Penyelenggaraan SEA Games 2015 bertepatan dengan hari ulang tahun Singapura ke-50.

Liputan6.com, Singapura - Singapura akan menjadi tuan rumah SEA Games 2015. Pesta olahraga se-Asia Tenggara ini akan berlangsung 5-16 Juni 2015.

Ini merupakan SEA Games ke-28. Selain tuan rumah Singapura, negara lain yang menjadi peserta antara lain Kamboja, Indonesia, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, Timor Leste, dan Vietnam.

Penyelenggaraan SEA Games kali ini bertepatan dengan ulang tahun Singapura ke-50. Lantas, apalagi yang berkaitan dengan SEA Games 2015? Setidaknya ada delapan fakta yang perlu Anda ketahui. Berikut rinciannya:

1. Medali emas yang diraih Singapura selama mengikuti SEA Games

Singapura telah memenangkan total 746 medali emas saat ini. Jumlah tersebut 30 persen dari semua medali yang telah dimenangkan sejauh ini. Secara total, Singapura meraih 2.670 medali, baik emas, perak, dan perunggu.

2. Jumlah cabang olahraga yang dipertandingkan di SEA Games ke-28

Ada 36 cabang olahraga dengan 402 nomor yang akan dipertandingkan.

3. Jumlah atlet yang bersaing di SEA Games 2015

Sebanyak 7.000 atlet dari 11 negara akan bersaing di SEA Games 2015 Singapura. Jumlah ini sangat jauh dibandingkan SEA Games pertama di Bangkok pada 1959, di mana lebih dari 527 atlet dari enam negara ikut andil dalam pesta olahraga tersebut.

4. Atlet Singapura yang pertama kali meraih medali emas SEA Games

Tan Eng Yoon menjadi atlet Singapura pertama yang meraih medali emas SEA Games. Ia merebut medali emas lari 400 meter halang rintang pada SEA Games 1959. Kapten kontingen Singapura itu meraih emas kedua di nomor lompat jauh di tahun yang sama dan perunggu di 110 meter lari halang rintang.

5. Warna kemasan minuman resmi isotonik untuk SEA Games 2015

Kemasan minuman isotonik resmi untuk SEA Games 2015 Singapura berwarna emas. Kemasan itu dibuat khusus oleh 100plus.

6. Maskot resmi SEA Games ke-28

Nila menjadi maskot resmi SEA Games ke-26 di Singapura pada tahun ini. Rambut singa berwarna merah berapi-api melambangkan gairah. Sementara wajah berbentuk hati melambangkan persahabatan. Sebanyak 4.500 maskot telah dibuat dengan tangan oleh lebih dari 10.000 orang.

7. Berapa lama pelaksanaan SEA Games 2015

SEA Games 2015 di Singapura akan berlangsung selama 12 hari, yakni dari 5 sampai 16 Juni. Selain pertandingan olahraga, pesta olahraga se-Asia Tenggara ini juga akan dimeriahkan sejumlah hiburan dan makanan pilihan.

8. Jumlah relawan di SEA Games 2015

Sebanyak 17.000 relawan telah mengikuti pelatihan wajib sejak September 2014 lalu. Secara total, lebih dari 220 tim yang terorganisir melatih para sukarelawan di 29 wilayah operas SEA Games, mulai dari berlatih keadaan darurat medis hingga pengendalian massa.

 

 

Â