Sukses

Kasus Visa, Menpora Salahkan Pahang

"Semua bukan salah Persipura dan Indonesia," kata Menpora.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar mengenai kelanjutan pertandingaan Persipura Jayapura dan Pahang FA di babak 16 besar AFC Cup masih belum jelas. Pasalnya pihak AFC belum memberikan respon pada pihak Kemenpora.

Sebelumnya Persipura Mania mendatangi kantor Kemenpora dan menuntut Menpora agar segera bertanggung jawab atas kegagalan Persipura bertanding.

"Semua pihak harusnya tahu, kami sudah merekomendasikan agar pertandingan itu dijadwalkan kembali," kata Menpora Imam Nahrawi di kantor Kemenpora, Rabu (3/6/2015).

"Saya sudah komunikasi dengan KBRI agar dapat berkomunikasi dengan AFC untuk menjadwalkan ulang laga itu."

Laga antara Persipura dan Pahang batal digelar karena masalah visa pemain asing Pahang. Ada kemungkinan Pahang akan menang tanpa bertanding dengan Persipura.

"Kita sama-sama menuntut AFC, masa Pahang mau menang tanpa bertanding? Semua bukan salah Persipura dan Indonesia. Itu murni persoalan imigrasi, seharusnya mereka (Pahang) mengurus visa itu," ucap Imam.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi saat konferensi pers terkait pembentukan tim transisi PSSI, Jakarta, Jumat (8/5/2015). Menpora mengumumkan sejumlah nama yang menjadi Tim Transisi. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Baca juga:

Demi Madrid, Striker Juve Ingin Tumbangkan Barcelona

Messi: Saya Ingin Balas Jasa Barcelona

Chiellini: Messi Dewa Sepak Bola

Video Terkini